Sutarmidji apresiasi penurunan angka kemiskinan di Sanggau
Pontianak (ANTARA) – Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Sanggau yang dinilai telah berhasil menurunkan angka kemiskinan di kabupaten tersebut. “Angka kemiskinan Kabupaten Sanggau ini sangat bagus dan ini merupakan modal dasar bagi Pemerintah Kabupaten Sanggau untuk penanganan stunting. Data stunting juga harusnya by name by address, sehingga database itu harus betul-betul valid dan teruji,” kata Sutarmidji di Sanggau, Kamis. Berdasarkan data yang didapat, angka kemiskinan di Kabupaten Sanggau tahun 2021 berada di angka 4,55 persen dan turun pada […]