//DISKOMINFO – SANGGAU//

SANGGAU – Penjabat (PJ) Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau, Libertus Toto Martono, S.Sos.,M.Si diwakili Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Sanggau, H. Burhanuddin, SH., MH menghadiri malam ramah tamah dalam rangka Gelar Pengawasan Daerah Tingkat Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2024 di Aula Harvey Hotel Sanggau Kabupaten Sanggau. Kamis malam (26/6/2024).

Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Inspektorat Provinsi Kalimantan Barat dan berpusat di Kabupaten Sanggau selama 3 hari mulai tanggal 26 – 28 Juni 2024 dengan tema: “Meningkatkan Kualitas Pengawasan dan Tindak Lanjut Hasil Pengawasan”.

Dalam kesempatan tersebut Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Sanggau, Burhanuddin membacakan sambutan tertulis Pj. Bupati Sanggau.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Sanggau, saya mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dari bapak Gubernur Kalimantan Barat yang mempercayakan Kabupaten Sanggau sebagai tuan rumah untuk kegiatan Gelar Pengawasan tahun 2024,” pungkasnya.

Ia selanjutnya juga menyampaikan pentingnya peran Inspektorat dalam pengawasan pelayanan publik akan menaikkan nilai kepatuhan pelaksanaan pelayanan publik.

“Saya berharap Gelar Pengawasan ini sungguh membawa perbaikan yang nyata pada pelaksanaan pembangunan di daerah dan membawa perbaikan kinerja pemerintah terutama dalam melaksanakan pelayanan publik dengan prinsip berkeadilan, bersih, berwibawa dan berkesan serta ramah,” ujarnya.

Di akhir sambutannya Ia berharap agar pertemuan ini dalam rangka Gelar Pengawasan sudah pasti juga akan menjadi dukungan bagi APIP untuk meningkatkan kinerjanya.

“Tentu menjadi auditor pada masa sekarang menghadapi tantangan yang lebih berat, karena APIP dituntut untuk tidak hanya sebagai aparat pengawas yang bertugas menemukan kelemahan tapi juga harus memberikan solusinya”, pungkasnya menutup sambutan.

Penulis   : Yosafat Liunome

Editor      : E.A.Lusy


Share.
Exit mobile version