HIDUP BERSIH CEGAH DBD – Dinas Lingkungan Hidup

HIDUP BERSIH CEGAH DBD – Dinas Lingkungan Hidup


Plt. Bupati Sanggau Yohanes Ontot pada hari ini Jum’at (17/11/2023) kembali memimpin langsung pelaksanaan kerja bakti bersama dalam rangka pencegahan demam berdarah dengan forkompinda, perangkat daerah se-Kabupaten Sanggau, Kecamatan Kapuas serta seluruh Kelurahan dan RT di Kecamatan Kapuas. Pelaksanaan kerja bakti pada hari ini dipusatkan di 2 titik yaitu di sekitar pasar senggol kelurahan ilir kota dan seputaran Jalan Ampera di kelurahan beringin.

Plt. Bupati Sanggau Yohanes Ontot dalam kegiatan mengatakan bahwa demam berdarah yang saat ini sedang melanda di Kota Sanggau disebabkan oleh beberapa faktor antara lain banyaknya sampah yang berserakan di pekarangan rumah, saluran air dan parit sehingga menjadi jentik-jentik nyamuk yang mengakibatkan adanya demam berdarah, untuk itu kami sangat berharap kepada seluruh warga kota sanggau agar dapat menjaga hidup bersih, menjaga lingkungan dan membuang sampah pada tempatnya. disela-sela kegiatan ini Plt. Bupati Sanggau juga membagikan obat abate kepada Masyarakat dan pedagang di pasar senggol kelurahan ilir kota.

Sementara itu Kepala Dinas Lingkungan Hidup Agus Sukanto, S.Hut dalam arahanya dalam pelaksanaan apel bersama seluruh pegawai dan petugas kebersihan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sanggau mengajak dan menghimbau agar seluruh pegawai dan petugas yang ada agar dapat berperan aktif untuk menjaga kebersihan di Kota Sanggau dan dalam masa Kejadian Luar Biasa Demam Berdarah ini khusus bidang pengelolaan sampah dan limbah b3 dan bidang Keanekaragamaan Hayati agar menugaskan petugasnya untuk bekerja sebaik-baiknya sehingga kebersihan kota sanggau terjamin.