STUDI TIRU PEMERINTAH DESA SE-KABUPATEN SANGGAU DI DENPASAR BALI – DISPEMDES

STUDI TIRU PEMERINTAH DESA SE-KABUPATEN SANGGAU DI DENPASAR BALI – DISPEMDES


//DPMPEMDES-SANGGAU//

Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Pemerintahan Desa Kabupaten Sanggau mengadakan Studi Tiru Pemerintah Desa Se-Kabupaten Sanggau dengan tema “Implementasi Smart Village serta Strategi Peningkatan Pendapatan Asli desa bersumber dari Kekayaan Asli Desa dan Desa Adat” di Denpasar Bali.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Sanggau, Drs. Yohanes Ontot., M.Si, Kepala Dinas DPMPEMDES Kabupaten Sanggau, Alian, S.ST, Narasumber dari Desa Penglipuran, I Wayan Budiarta dan  dari Desa Kutuh I Wayan Mudana.

Wakil Bupati Sanggau, Drs. Yohanes Ontot, M.Si di dampingi Para Kades Se-Kabupaten Sanggau dalam kegiatan Studi Tiru Pemerintah Desa ke Bali, 03-06 September 2023.

Pada kesempatan itu, Yohanes Ontot mengatakan bahwa ilmu dan pengalaman bukanlah sesuatu yang terbatas.

“Ibarat peribahasa ” Belajarlah hingga negeri Tiongkok (Cina)” yang merupakan ungkapan bahwa belajar tidak akan ada habisnya; tidak terbatas ruang dan waktu. Bali merupakan salah satu daerah yang patut kita banggakan sebagai NKRI, daerah yang dikenal dengan Pulau Dewata tersebut tidak dapat dipungkiri sangat memukau mata dunia internasional oleh karena itu Pemerintah Kabupaten Sanggau melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa melaksanakan Kegiatan Studi Tiru dalam rangka membangun keharmonisan hubungan koordinasi dalam mengimplementasikan Smart Village,” ujarnya.

Pengembangan Sumber Daya Manusia termasuk aparatur desa sangat diperlukan dalam upaya peningkatan Indeks Pembangunan Manusia. Pembangunan dimulai dari desa itulah salah satu wujud dari membangun “Nawacita” Bangsa Indonesia tercinta.

Dari Desa Sabang Merah untuk Nawacita Indonesia.

Kepala Dinas DPMPEMDES Kabupaten Sanggau juga mengatakan bahwa kegiatan ini menjadi standar atau tolak ukur para kepala desa se-Kabupaten Sanggau untuk di implementasikan ke daerah nya masing-masing.

“Mudah-mudahan dari studi tiru yang kita laksanakan ini dapat di terapkan atau diimplementasikan ke daerah masing-masing agar apa yang menjadi hal positif disini ada yang bisa kita kaji kembali dan bawa pulang,” harapnya.

Penulis : Prokopim Sanggau & Juni Wiliandi

Editor : Hagie

Loading