Pererat Silaturahmi, Bhabinkamtibmas Sambang ke Perangkat Desa Beginjan

Pererat Silaturahmi, Bhabinkamtibmas Sambang ke Perangkat Desa Beginjan



Polres
Sanggau – Wujudkan sinergitas kemitraan dan kerjasama yang baik didalam mewujudkan
kamtibmas, Bhabinkamtibmas Polsek Tayan Hilir selalu melaksanakan giat sambang
desa binaan sekaligus bersilaturahmi dengan para perangkat Desa, Kamis (26/9).
Dalam
kesempatan itu, Bhabinkamtibmas Polsek Tayan Hilir Bripka Hermansyah Dadang
menjelaskan perlunya sinergitas dan kerjasama yang baik diantara
Bhabinkamtibmas, Perangkat Desa dengan seluruh warga guna untuk memelihara
kamtibmas yang aman dan kondusif sehingga pembangunan di desa dapat berjalan
dengan baik.
Pembangunan
tidak mungkin dapat berjalan dengan lancar, tanpa adanya kondusifitas kamtibmas
dan Polisi tidak mungkin bisa mewujudkan keamanan dan ketertiban tanpa dukungan
dari semua pihak termasuk para perangkat Desa.
Bhabinkamtibmas
merupakan garda terdepan didalam mejaga keamanan serta memberikan jaminan
keamanan terutama yang ada didesa binaannya, sehingga Bhabinkamtibmas harus
selalu hadir ditengah-tengah masyarakat untuk memberikan dan menyampaikan
pesan-pesan kamtibmas secara langsung sehingga warga akan peduli terhadap
lingkungan.