Bhbinkamtibmas Beserta Anggota Polsek Mukok Laksanalan Cipkon Rawan Tempat Kriminalitas

Bhbinkamtibmas Beserta Anggota Polsek Mukok Laksanalan Cipkon Rawan Tempat Kriminalitas



Polres Sanggau – Bhabinkamtibmas Desa Kedukul Polsek Mukok Brigadir Ahmad Kardoyo melaksanakan giat
Cipkon ditempat tempat rawan kriminalitas diwilayah hukum Polsek Mukok Polres
Sanggau, Minggu (18/8).

Pada giat tersebut bhabinkamtibmas
bersama Kanit Reskrim Bripka Ismed Mulyadi SH, serta satu orang anggota Sabhara
dan Reskrim Brigpol Trio Panca Silalahi yang dipimpin langsung oleh Kapolsek
Iptu Priyono melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan, orang dan barang yang
melintas dijalan raya Semuntai.

Kemudian mendatangi tempat berkumpulnya warga dan memeriksa tanda
pengenal (KTP) warga tersebut, selanjutnya melakukan pengecekan di tempat kost
dan penginapan. K
egiatan tersebut dapat dilaksanakan dengan baik serta situasi kamtibmas
secara umum dalam keadaan aman / kondusif.

Penulis  : Firmansyah Budin

Publish  : Humas Polres Sanggau