BREAKING NEWS : Salah Satu Titik Jalan di Tayan Rusak, Warga Tanam Pohon Pisang

BREAKING NEWS : Salah Satu Titik Jalan di Tayan Rusak, Warga Tanam Pohon Pisang


FOTO : salah satu titik ruas jalan Pembangunan Tayan yang berlubang, agar pengedara tidak terperosok, warga memasang pohon pisang di tengah lubang tersebut (Sery Tayan)

SANGGAU – radarkalbar.com

SEMPAT diperbaiki, kini sejumlah lubang yang menghiasi ruas jalan di wilayah Desa Kawat dan Desa Pedalaman, Kecamatan Tayan Hilir, Sanggau, Kalbar, kembali menganga.

Kerusakaan ruas ini, tentunya membahayakan para pengguna jalan. Yang mana ruas jalan semakin menyempit.

Terlebih lagi pada jalur ini, melintas kendaraan pengangkut crude palm oil (CPO) bertonase cukup besar, yang tiap hari wara-wiri pada kedua ruas jalan tersebut.

Pantauan awak media di lapangan, salah satu lubang jalan ditanam warga pohon pisang, untuk menandakan jangan sampai pengendara terperosok. Tepatnya di ruas jalan Pembangunan, Desa Kawat.

Keadaan serupa, juga mendera bilangan jalan Gusti Jafar, wilayah Desa Pedalaman.

” Bahaya lubang jalan ini Bang. Saya hampir terperosok di lubang ni. Kita mau ngelak, takut ada kendaraan dari depan. Kan bisa bahaya,” keluh Andriani salah seorang warga yang melintas.

Kondisi ini, tentunya mesti menjadi perhatian pihak terkait, agar ruas jalan ini tetap terpelihara, karena menyangkut kelancaran aktivitas masyarakat yang berada di wilayah tersebut. (Sery Tayan)