Rapat Koordinasi Petugas Peternakan Kecamatan Dalam Rangka Persiapan SABER 24

Rapat Koordinasi Petugas Peternakan Kecamatan Dalam Rangka Persiapan SABER 24


Pada kesempatan Rapat Koordinasi Petugas Peternakan Kecamatan se Kabupaten Sanggau yang dilaksanakan di Kantor Dinas Perkebunan dan peternakan pada hari Senin (25/11),  Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Sanggau menyampaikan beberapa pesan kepada petugas peternakan kecamatan dalam melaksanakan program peternakan tahun 2020 diantaranya adalah Sanggau Bebas Rabies 2024 (SABER24) dengan SMS (Serentak, Masif,Seluruhnya) yang artinya Serentak adalah dalam pelaksanaan vaksinasi Hewan Penular Rabies (HPR) harus serentak di Kabupaten Sanggau dalam waktu yang sama dan dalam bulan yang sama, Masif dilaksanakan secara bersama sama bekerjasama dengan beberapa steakholder dengan melibatkan RT, Kadus, Kades, Tokoh Adat,Camat, OPD kabupaten, Kolres, Kodim dengan membentuk Tim Koordinasi Pencegahan Dan Penanggulangan Rabies Kabupaten Sanggau. Seluruhnya dimana HPR yang ada di Kabupaten Sanggau harus semuanya di Vaksin. Untuk itu perlu dilakukan pendataan yang valid dan akurat terhadap populasi HPR di tiap kecamatan.Selanjutnya menurut Kadis Bunnak akan dilaksanakan pelatihan tenaga Vaksinator sebanyak 150 orang di Kabupaten Sanggau untuk mendukung terlaksananya SABER 24. Untuk itu perlu di rekrut tenaga vaksinator di tiap kecamatan sesuai dengan kebutuhan masing masing kecamatan.Disampailan juga dalam pelayanan kesehatan hewan baik UPSUS SISAB, IB, dan lainnya jangan pernah ada pungutan Liar (Pungli).


DPP