Pedoman UKS Jenjang SMP - DISDIKBUD

Pedoman UKS Jenjang SMP – DISDIKBUD


 

Penerapan Trias UKS meliputi Pendidikan Kesehatan, Pelayanan Kesehatan, dan Pembinaan Lingkungan Sekolah Sehat secara komprehensif dan terintegrasi menjadi penting untuk dilakukan. Semua ekosistem sekolah memiliki tanggung jawab bersama untuk menciptakan lingkungan sekolah sehat, demi terwujudnya peningkatan mutu pendidikan dan prestasi belajar siswa.

Hanya saja, menurut Direktur SMP, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Drs. Mulyatsyah, MM., penyelenggaraan UKS masih belum berjalan dengan baik di sekolah karena masih banyak satuan pendidikan tidak memahami mengenai esensi dan peran UKS di sekolah yang kerap kali hanya dipahami sebagai ruang kesehatan semata, bukan konsep kesehatan sekolah secara paripurna.

“Oleh karena itu perlu adanya rujukan ataupun referensi bagi satuan pendidikan dalam menjalankan pengembangan program dan kegiatan Usaha Kesehatan Sekolah,” tambah Mulyatsyah.

Bidang Peserta Didik Direktorat SMP Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi telah menyusun buku Pedoman UKS Jenjang SMP, sebagai rujukan bagi berbagai pihak yang berkepentingan dalam melaksanaan program dan kegiatan UKS di satuan pendidikan menengah tingkat SMP secara menyeluruh dan terintegrasi. Buku ini diawali ulasan latar belakang pentingnya manajemen program dan kegiatan UKS, beserta landasan hukumnya. Dilanjutkan dengan Program UKS di jenjang SMP. Isu-isu kesehatan dan manajemen kegiatan UKS SMP, tidak luput dari pemabahasan pedoman ini.

Koordinator Peserta Didik, Maulani Mega Hapsari berharap agar buku ini dapat mendorong para pihak baik penyelenggara dan satuan pendidikan untuk bersama-sama berkontribusi menyukseskan program UKS, sehingga ke depan urusan UKS menjadi tanggung jawab bersama sesuai kewenangan masing-masing.

“Untuk satuan pendidikan setidaknya memiliki pedoman dalam menyusun dan melaksanakan stratifikasi UKS strata minimal, standar, optimal, dan paripurna. Begitu pula dinas pendidikan kabupaten/kota memiliki pedoman dalam melakukan supervisi, pembinaan, dan pelibatan pihak lain dalam menyuseskan penerapan program UKS di wilayah masing-masing,” tambah Sub Koordinator Peserta Didik, Nurhatimah.

Unduh BUKU PEDOMAN UKS JENJANG SMP disini https://drive.google.com/file/d/15Dl3WfdFLovFaHD9o72y7-bTKetZ8b1B/edit