[DISINFORMASI] Video Pemakaman Tanpa Pelayat di Kediri – 27/09/2022

Penjelasan :

Beredar di media sosial sebuah video yang memperlihatkan beberapa orang perangkat desa yang turun tangan mengantarkan jenazah seseorang menuju ke tempat pemakaman di Desa Kedak, Kecamatan Semen, Kabupaten Kediri. Video tersebut disertai narasi “bukan cerita indosiar. ini nyata. tadi siang. meninggal gak Ada. yang nganterin. sampe perangkat desa yang nganterin keep makam. semoga kita semua nanti. meninggal dalam keadaan baik. husnul khotimah Dan banyak yang mendoakan” sehingga memberikan anggapan bahwa tidak ada warga sekitar atau tetangga yang ikut melayat almarhum.

 

Faktanya, klaim dari narasi video yang memberikan anggapan bahwa tidak ada warga sekitar atau tetangga yang ikut melayat jenazah tersebut sehingga perangkat desa turun tangan adalah keliru. Dilansir dari timesindonesia.co.id, Kepala Desa Kedak Sunarti menjelaskan bahwa perangkat desa turun tangan mengantarkan jenazah ke tempat pemakaman karena pihak keluarga almarhum mengalami keterbatasan ekonomi dan kesehatan, di mana lima dari tujuh orang yang tinggal bersama almarhum mengalami kondisi keterbelakangan mental. Ia juga menegaskan bahwa warga sekitar juga ikut membantu proses pemakaman, mulai dari memandikan jenazah hingga menguburkannya.

 

Link Counter:

-kedak-ini-faktanya