Polres Sanggau – Satgas Preventif Ops Mantap Praja Kapuas 2024 dari Polres Sanggau melakukan kegiatan sterilisasi di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sanggau sebagai langkah persiapan menjelang tahapan pendaftaran pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan kelancaran proses pendaftaran yang akan segera berlangsung.

Sterilisasi dilakukan dengan pemeriksaan menyeluruh terhadap seluruh gedung kantor KPU, termasuk aula yang nantinya akan menjadi pusat kegiatan pendaftaran.

Anggota Satgas Preventif Polres Sanggau memeriksa setiap sudut gedung dengan seksama, memastikan tidak ada potensi ancaman yang dapat mengganggu jalannya proses demokrasi di wilayah hukum Polres Sanggau.

“Sterilisasi ini adalah langkah preventif yang kami lakukan untuk memastikan keamanan gedung KPU. Kami ingin menjamin bahwa semua tahapan pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati dapat berjalan dengan aman, lancar, dan tanpa gangguan apapun,” ujar KBO Sat Samapta Polres Sanggau Iptu Eko Aprianto, S. Sos.


Kegiatan sterilisasi ini juga melibatkan koordinasi intensif antara Polres Sanggau dengan pihak KPU Sanggau. Keduanya berkomitmen untuk menjaga situasi yang kondusif selama seluruh tahapan pemilihan berlangsung, mulai dari pendaftaran hingga pelaksanaan pemungutan suara nantinya.

Selain sterilisasi, Polres Sanggau juga telah menyiapkan rencana pengamanan menyeluruh untuk setiap tahap pemilihan, termasuk pengawalan dokumen penting serta pengamanan lokasi pendaftaran dan kampanye.

Langkah-langkah ini diambil untuk meminimalisir segala bentuk potensi gangguan yang dapat mempengaruhi stabilitas dan keamanan wilayah.

Dengan dilaksanakannya sterilisasi ini, diharapkan seluruh rangkaian tahapan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sanggau dapat berlangsung dengan tertib dan aman, menciptakan pemilu yang jujur, adil, dan demokratis bagi seluruh masyarakat Sanggau.


Share.
Exit mobile version