Susana Sebut Pemkab Sanggau Berusaha Maksimal Perbaiki Ruas Jalan Kedukul-Balai Sebut

Susana Sebut Pemkab Sanggau Berusaha Maksimal Perbaiki Ruas Jalan Kedukul-Balai Sebut



TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU – Anggota DPRD Kabupaten Sanggau dari Partai PKPI, Susana Herpena menyampaikan bahwa Pemkab Sanggau telah berusaha maksimal melakukan perbaikan ruas jalan Kedukul-Balai Sebut, Kabupaten Sanggau, Kalbar.

“Betul kata pak kadis DBM SDA, bukan kita tidak peduli dan menutup mata, Setiap tahun jalan Mukok selalu mendapat anggaran dan juga tahun ini jembatan Penyuan yang di SP4 Desa Sape juga di anggarkan, bahkan beberapa jembatan besar juga sudah dibangun seperti jembatan Sape juga sudah dibangun dan beberapa jembatan kantor camat mukok Sungai Engkode, dan jembatan Alfatah Malan juga dibangun serta jembatan Sungai Pelaik juga tahap penyelesaian,
Jalan Malan- SP 3 juga tahun ini kita anggarkan bersama jembatan Enciat juga. Kemudian jalan SP 2 dan SP 3 Mukok dan SP 4 sudah aspal juga. Jadi kita serius menangani pembangunan yang ada di Kecamatan Mukok,”kata Susana Herpena , Minggu (3/5/2020). 

Anggota DPRD dari daerah pemilihan (Dapil) 5 yang meliputi Kecamatan Bonti, Jangkang dan Mukok itu berharap masyarakat Mukok khususnya untuk bersabar karena proses pembangunan masih terus berlanjut dan menyesuaikan anggaran yang ada.

DBM SDA Sanggau Siapkan Dana Rp 3,4 Miliar untuk Perbaikan Jalan Kedukul-Balai Sebut

“Saya optimis jika kita semua bekerja sama maka jalan Mukok ini tidak sulit untuk dilanjutkan  pembangunannya. Dan memang saat ini cuaca lagi ekstrim dan hujan terus mengakibatkan beberapa titik yang belum tertangani juga rusak dan ada beberapa tempat juga banjir,”ujar Susana Herpena.

Sebagai Anggota DPRD Kabupaten Sanggau, Susana mengaku sudah berupaya memperjuangkan ruas Jalan Kedukul-Balai Sebut karena status jalan tersebut merupakan jalan Kabupaten.

“Pada saat Musrenbang Provinsi kemarin saya sudah menyampaikan kepda Pemerintah Provinsi agar jalan tersebut di bantu dari Provinsi dan kita minta agar status jalan tersebut menjadi kewenangan mereka,”tegas Susana Herpena. 

Karena, lanjut Susana, jalan tersebut juga merupakan akses menuju Kecamatan Jangkang menuju Kembayan dan Jangkang bisa menuju ke Balai Sepuak Kabupaten Sekadau, bahkan  juga bisa dari Mukok ke Simpang Layak Omang menuju SP3  Kabupaten Sekadau ke Merbang Kecamatan Sungai Ayak, Kabupaten Sekadau. “Jalan ini sangat strategis sekali dan sepatutnya Pemerintah Provinsi membantu jalan tersebut,” ujar Susana Herpena .

Susana Herpena menambahkan bahwa kami bersama Bupati selalu berusaha dan serius bukan sekedar omongan saja.

Peka Terhadap Kondisi Sosial, IKBM Kalbar Salurkan Bantuan pada Warga Terdampak Covid-19

Dan seharusnya pihak perusahaan ,RAM yang membeli buah petani disana juga bertanggung jawab karena mendapat kontribusi atau keuntungan dari setiap transaksi begitu juga mobil-mobil angkutan juga bisa kerja sama untuk penimbunan karena lewat setiap hari.

Jadi untuk situasi sekarang perlu kerja sama agar akses jalan jangan sampai terputus .