Categories: Tribun Pontianak

Gelar Fasilitasi Pembentukan Pokmas Peduli Bencana, Ini Harapan BPBD Sanggau



Gelar Fasilitasi Pembentukan Pokmas Peduli Bencana, Ini Harapan BPBD Sanggau

SANGGAU – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sanggau menggelar fasilitasi Pembentukan Kelompok Masyarakat (Pokmas) peduli bencana angkatan III di Aula Hotel Grand Narita Sanggau, Rabu (17/7/2019). Kegiatan berlangsung selama empat hari dimulai tanggal 16-19 Juli 2019. 

Kegiatan dibuka Kepala BPBD Kabupaten Sanggau, Vicky Ludovicus L Putra. Hadir juga perwakilan BPBD Provinsi Kalbar, Basarnas Pontianak, dan peserta yang merupkan kelompok masyarakat peduli bencana yang berasal dari dua Kecamatan yakni Kecamatan Sekayam dan Entikong dan undangan lainya.

Baca: Bikin Betah Wisatawan, Tjhai Chui Mie Dorong Tiap Kecamatan Miliki Destinasi Wisata

Baca: VIDEO: Gelar Donor Darah, Ini Penjelasan Kajari Kapuas Hulu

Dalam sambutannya, Ketua panitia pelaksana, Rakhmad Mulyadi menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi dan penanganan bencana di masyarakat. 

“Kita harapkan agar kegiatan ini bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh peserta,” katanya.

Sementara itu, Kepala BPBD Kabupaten Sanggau Vicky Ludovicus dalam sambutannya menyampaikan berdasarkan RPJMD Pemkab Sanggau, ditargetkan dibentuk 20 pokmas hingga akhir masa jabatan Bupati 2024.

Untuk itulah, Ia mengingatkan para peserta agar fokus mengikuti seluruh rangkaian kegiatan.

“Saya minta implementasikan ilmu yang didapat, terutama dalam hal pencegahan bencana,”tegasnya.

Ia menambahkan, ada dua Kecamatan yang mengikuti kegiatan diantaranya Kecamatan Sekayam dan Entikong dengan jumlah peserta setiap Pokmas sebanyak 40 orang. 




Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

111 Calon Jamaah Haji Kabupaten Sanggau 2024 Ikuti Manasik Haji

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Sebanyak 111 Calon Jamaah Haji (CJH) reguler Kabupaten Sanggau tahun 2024 mengikuti manasik haji tingkat Kecamatan yang dilaksanakan Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Sanggau di Masjid Agung Al-Mu’awwanah Sanggau, Kalimantan Barat, Kamis 25 April 2024. Kepala Seksi Penyelenggaraan…

36 menit lalu
  • Tribun Pontianak

Puluhan Ruko di Pasar Bodok Sanggau Terbakar, Ini Kronologisnya

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Satu blok rumah toko (Ruko) yang diperkirakan berjumlah 25 unit di Pasar Bodok, Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, terbakar, Jumat 26 April 2024 sekitar pukul 23.00 Wib. Kapolres Sanggau AKBP Suparno Agus Candra Kusumah melalui…

1 jam lalu
  • Antaranews

Satu blok ruko di Pasar Bodok Sanggau Kalbar hangus terbakar

Sanggau (ANTARA) - Sebanyak satu blok atau 25 rumah toko (ruko) di pasar Bodok, Desa Pusat Damai, Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat ludes dilahap si jago merah, Jumat (26/4/2024) sekira pukul 23.00 WIB.Kapolres Sanggau,…

4 jam lalu
  • RUAITV

28 Unit Ruko di Pasar Bodok Ludes Terbakar

SANGGAU, RUAI.TV – Peristiwa kebakaran yang terjadi sekitar pukul 23.00 Wib di Pasar Bodok Jalan Raya Bodok Dusun Bodok, Desa Pusat Damai, Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau mengakibatkan 28 unit ruko ludes terbakar, Jumat malam 26…

5 jam lalu