Wakil Bupati Sanggau, Susana Herpena, S.Sos., M.H., menghadiri kegiatan Penyerahan Mahasiswa Program Pengenalan Lapangan Persekolahan II (PLP II) Universitas PGRI Pontianak Tahun Akademik 2025/2026 yang berlangsung di Aula Kantor DPRD Kabupaten Sanggau, Senin (25/8/2025)

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Sanggau menyampaikan apresiasi kepada Universitas PGRI Pontianak yang telah memilih Kabupaten Sanggau sebagai lokasi pelaksanaan PLP II. Ia menegaskan bahwa kehadiran mahasiswa di sekolah-sekolah akan memberikan kontribusi positif bagi proses pembelajaran sekaligus menjadi sarana belajar langsung bagi mahasiswa untuk memahami dinamika pendidikan di lapangan.

“Kami menyambut baik kehadiran adik-adik mahasiswa di Sanggau. Jadikan kesempatan ini sebagai ajang untuk belajar, beradaptasi, dan memberikan kontribusi nyata bagi dunia pendidikan. Semoga pengalaman ini menjadi bekal berharga dalam perjalanan profesi sebagai tenaga pendidik nantinya,” ujarnya.

Para mahasiswa peserta PLP II nantinya akan ditempatkan di sejumlah sekolah di Kabupaten Sanggau untuk mengimplementasikan ilmu dan keterampilan yang telah diperoleh di bangku kuliah. Wakil Bupati juga berpesan kepada para mahasiswa agar menjaga sikap, menjunjung tinggi etika, serta mampu membawa nama baik almamater selama melaksanakan PLP II di Kabupaten Sanggau.

Penulis  : Harris Tresna

Editor    : E.A Lusy


Share.
Exit mobile version