Polres Sanggau – Pada Jumat sore, sekitar pukul 15.00 WIB, pertandingan eksibisi sepak bola antara Polres Sanggau dan Polres Landak digelar di GOR Pancasila Sanggau Permai, Kelurahan Sungai Sengkuang, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau. Pertandingan ini berlangsung dengan meriah dan penuh semangat.

Hadir dalam kegiatan ini adalah Kapolres Sanggau, AKBP Suparno Agus Candra Kusumah, S.H., S.I.K., serta Kapolres Landak, AKBP I Nyoman Budi Artawan, S.H., S.I.K., M.M. Wakapolres Landak, Kompol Sukma Pranata, S.I.K., M.H., dan Wakapolres Sanggau, Kompol Yafet Efraim Patabang, S.H., S.I.K., juga turut menyaksikan pertandingan, bersama Pejabat Utama (PJU) Polres Sanggau dan personel Polres Sanggau.

Pertandingan pertama, yang dipimpin oleh wasit Abang Akhmad Dani, berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Polres Sanggau.


Pertandingan kedua, yang mempertemukan tim legend dari Polres Sanggau dan Polres Landak, dipimpin oleh wasit Abang Muhammad Kurdi. Tim Polres Sanggau Legend berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 2-0.

Selama rangkaian kegiatan berlangsung, situasi tetap aman dan kondusif. Pertandingan eksibisi ini bukan hanya sebagai ajang kompetisi, tetapi juga sebagai wadah untuk mempererat tali silaturahmi serta membina kebugaran dan kesehatan anggota Polri.

Kapolres Sanggau berharap kegiatan serupa dapat terus diadakan di masa mendatang untuk meningkatkan semangat dan kebersamaan antar anggota Polri.


Share.
Exit mobile version