Categories: Diskominfo

FGD Penyampaian Hasil Kajian Akademik Efektifitas Pengelolaan Laporan Publik Di Bawah SP4N LAPOR


//DISKOMINFO-SGU//

SANGGAU – Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sanggau dalam hal ini diwakili Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik, Agus Riyanto menghadiri sekaligus membuka kegiatan Focus Group Discussion (FGD) penyampaian hasil kajian akademik efektifitas pengelolaan laporan publik di bawah SP4N LAPOR studi kasus Lingkungan Hidup, Hutan dan Lahan di Kabupaten Sanggau. Kegiatan dipusatkan di Aula Lantai II Hotel Grand Narita Sanggau, Senin (20/3/2023).

Dalam kesempatan tersebut Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sanggau dalam hal ini diwakili Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik, Agus Riyanto berharap pengelolaan pengaduan pelayanan publik Kabupaten Sanggau tentunya nanti bisa memberikan energi positif bagi pengelolaan pengaduan terhadap SP4N LAPOR.

“Kemudian SP4N LAPOR ini di Kelola oleh Dinas Komunikasi dan Informatika, yang juga melibatkan semua perangkat daerah hingga kecamatan, dengan jumlah 43 yang terlibat di dalam SP4N LAPOR,” jelas Kabid IKP, Agus Riyanto.

Lanjut disampaikan Kabid IKP Dinas Kominfo Kabupaten Sanggau bahwa pengaduan pelayanan publik di lingkungan Kabupaten Sanggau kalau kita lihat memang belum efektif.

“SP4N LAPOR ini merupakan wadah atau tempat layanan pengaduan yang ingin dilaporkan oleh masyarakat. Oleh karena itu, kita berharap rekan-rekan yang bekerjasama di SP4N LAPOR ini untuk dapat mengklarifikasi atau menjawab laporan aduan dari masyarakat tersebut dengan sejelas-jelas mungkin,” ujarnya.


Bagikan

Berita Terbaru

  • Radar Kalbar

Serius Akan “Bertarung” ke Pilkada, Raja Sanggau Ambil Berkas Pendaftaran di PAN – Radar Kalbar

FOTO : Raja Sanggau, Pangeran Ratu Surya Negara Drs H Gusti Arman M. Si (tengah) saat mengambil formulir berkas pendaftaran bakal calon Bupati di Sekretariat PAN [dok keraton]pewarta / editor : sery tayanBUKTI keseriusan akan…

16 jam lalu
  • Diskominfo

Pemkab Sanggau Laksanakan Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII

//DISKOMINFO-SANGGAU// SANGGAU – Pemerintah Kabupaten Sanggau melaksanakan upacara peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII, dengan mengusung tema: “Otonomi Daerah Berkelanjutan Menuju Ekonomi Hijau dan Lingkungan Yang Sehat”. Upacara dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau, Ir. Kukuh…

21 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Iklan Ajakan Mendaftar Paylater BCA dan Upgrade Kartu Kredit BCA – 24/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah iklan di media sosial Instagram yang mengiklankan ajakan mendaftar payla?er Bank Central Asia (BCA) dan upgrade kartu kredit BCA. Akun-akun yang beredar tersebut menggunakan nama dan logo dari BCA. Dilansir dari…

23 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Pemerintah Indonesia Setuju Lakukan Normalisasi Hubungan dengan Israel pada April 2024 – 24/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah unggahan di media sosial Instagram yang mengatakan adanya proses normalisasi hubungan bilateral antar pemerintah Indonesia dengan Israel. Dalam keteranganya disebutkan bahwa media-media Israel menyatakan Pemerintah Indonesia setuju untuk membangun hubungan diplomatik…

23 jam lalu