Categories: Antaranews

Dermaga Teluk Batang dalam masa peningkatan



Pontianak (ANTARA) – Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Kayong Utara Erwan Wahyu Hidayat mengatakan Dermaga Penyeberangan Teluk Batang saat ini sedang dalam proses peningkatan agar bisa layak digunakan.

“Tahap awal perbaikan tahun 2021 telah menelan anggaran sebesar Rp9 miliar dari APBN 2021 dan telah selesai dilaksanakan yang dimenangkan oleh PT Abdi Jaya Tama,” kata Erwan Wahyu Hidayat di Sukadana, Pontianak, Jumat.

Baca juga: Ratusan calon penumpang KM dari Teluk Batang-Pontianak gagal berangkat

Baca juga: Jalan penghubung Kecamatan Teluk Batang dan Seponti rusak parah

Salah seorang warga yang sering menggunakan jasa Dermaga Teluk Batang untuk pergi ke Pontianak, Bella mengatakan kalau selama ini dermaga belum bisa difungsikan ia memilih menggunakan kapal motor kayu karena lebih dekat dibanding dengan dermaga kapal ASDP yang saat ini masih dalam proses perbaikan.

“Sekarang  kapal Feri ASDP bersandar di pelabuhan milik warga yang jalan masuknya cukup jauh dan kondisi jalannya rusak jika hari hujan, jadi saya lebih memilih kapal motor kayu saja karena lebih dekat,” kata Bella.

Baca juga: Teluk Batang juara umum MTQ V KKU

Menurutnya, ia lebih suka menggunakan jasa penyeberangan Kapal Feri yang dikelola ASDP karena lebih nyaman dan lebih safety saat melakukan perjalanan di atas air.

“Mudah- mudahan dermaga tempat menyandar kapal feri bisa segera difungsikan agar lebih dekat dan biaya yang dikeluarkan oleh warga lebih irit,” harap salah satu mahasiswa Pontianak ini.




Bagikan

Berita Terbaru

  • Kalimantan Today

Giliran Partai Hanura Sanggau Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati – Kalimantan Today

Foto—Ketua DPC Partai Hanura, Acam KALIMANTANTODAY, SANGGAU. Setelah Partai Demokrat, PDIP, dan PAN, kini giliran Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hanura Kabupaten Sanggau yang akan membuka pendaftaran Bakal Calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati Sanggau…

3 jam lalu
  • Kalimantan Today

Begini Mekanisme Bagi Anggota Dewan yang Ingin Maju di PIlkada Sanggau 2024 – Kalimantan Today

Foto—Ketua KPU Kabupaten Sanggau, Iis Supianto   KALIMANTANTODAY, SANGGAU. Tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Sanggau tinggal menghitung hari. Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sanggau, Iis Supianto menegaskan, pencalonan kepala daerah (Cakada) di Pemilihan…

4 jam lalu
  • Disdikbud

Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Jenjang SMP Se-Kabupaten Di SMP Negeri 2 Meliau, 25 April 2024 – DISDIKBUD

  Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Jenjang SMP untuk Bulan April Tahun 2024 diselenggarakan di SMP Negeri 2 Meliau, yang belokasi di Desa Meliau Hulu Kecamatan Meliau. MKKS ini dihadiri oleh seluruh Kepala Sekolah Jenjang…

8 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Surat Teguran Hak Cipta dan Lisensi oleh Wahana Music Indonesia – 25/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah lampiran surat yang dikirim melalui email mengatasnamakan Wahana Musik Indonesia (WAMI). Klaim dalam lampiran surat disebutkan jika pihak WAMI meminta kepada sejumlah pihak untuk melakukan pembayaran Rp750 ribu, sebagai bentuk pembayaran…

11 jam lalu