Categories: Antaranews

Pemkab Landak gandeng PKK gencarkan sosialisasi stunting di desa



Pontianak (ANTARA) – Bupati Landak, Provinsi Kalimantan Barat Karolin Margret Natasa mengatakan pihaknya menggandeng Tim Penggerak PKK (TP PKK) tingkat kecamatan dan desa untuk melakukan sosialisasi percepatan penurunan angka tengkes melalui 10 Program Pokok PKK di desa.

“Seperti yang kita lakukan di Desa Nyiin, yakni desa binaan TP PKK Kabupaten Landak. Desa Nyiin menjadi salah satu desa yang angka tengkesnya masih tinggi di Kecamatan Jelimpo, yakni 25,7 persen di tahun 2021. Hal ini dikarenakan kurangnya partisipasi PKK desa dalam memberikan pembinaan kepada masyarakat,” kata Karolin di Jelimpo, Kamis.

Baca juga: Pemerintah Sambas berkomitmen turunkan angka tengkes

Sebagai Bupati, ia menyayangkan PKK desa tidak pernah rapat, sehingga 10 program pokok PKK belum dijalankan dengan baik di desa itu.

“Setelah ini, saya harap ibu-ibu kader PKK desa harus aktif kembali, untuk bisa membantu ibu-ibu di Desa Nyiin ini, terutama dalam pembelajaran tumbuh kembang anak,” tuturnya.

Karolin menjelaskan bahwa desa harus mengaktifkan Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) dengan standar 5 meja, yakni meja pendaftaran, pengukuran tinggi badan dan berat badan, pencatatan, penyuluhan gizi, dan meja pelayanan kesehatan.

Baca juga: Tim Percepatan Penanganan Tengkes dibentuk untuk Sambas Berkemajuan

“Posyandu adalah dari dan untuk masyarakat. Jadi, Posyandu itu untuk masyarakat, yang melaksanakan masyarakat, dan bidan hanya membina, sehingga ada atau tidak adanya bidan maupun petugas kesehatan Posyandu harus dilaksanakan. Posyandu itu bukan kegiatan rutin Puskesmas, tetapi kegiatan rutin masyarakat,” katanya.

Baca juga: Sekda Kalbar dorong pemerintah daerah gandeng organisasi wanita atasi tengkes
 




Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

Kalbar Populer Hari Ini: Puluhan Ruko Pasar Bodok Terbakar, Ketua Bawaslu Kapuas Hulu Kecelakaan

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KALBAR - Berikut berita Kalbar Populer hari ini Minggu 28 April 2024 dimulai dari Puluhan Ruko di pasar bodok Sanggau Terbakar, Ini Kronologisnya. Kedua, Ketua Bawaslu Kapuas Hulu Alami Kecelakaan di Kabupaten Sintang. Ketiga, Kades Sepantai Kabupaten…

19 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Tinjau Lokasi Kebakaran Puluhan Ruko di Bodok, Pj Bupati Sanggau : Pemda Akan Beri Bantuan Sembako

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Penjabat Bupati Sanggau, Suherman meninjau lokasi kebakaran rumah toko di pasar Bodok Kecamatan Parindu Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Sabtu 27 April 2024. Untuk diketahui, kebakaran yang menghanguskan puluhan Ruko itu terjadi pada…

21 jam lalu
  • Diskominfo

PJ Bupati Sanggau Tinjau Lokasi Kebaran di Pasar Sosok Kecamatan Parindu

Sanggau – Pj. Bupati Sanggau, Suherman meninjau lokasi kebakaran pasar Bodok yang terjadi pada Jumat, 26 April 2024 di Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Sabtu (27/4/2024). “Saya atas nama pemerintah Kabupaten Sanggau turut prihatin…

22 jam lalu
  • Diskominfo

Pj. Bupati Sanggau Meninjau Lokasi Kebakaran di Kecamatan Parindu

//DISKOMINFO – SANGGAU// Sanggau – Penjabat (PJ) Bupati Sanggau, Suherman, S.H., M.H., meninjau lokasi kebakaran pasar Bodok yang terjadi pada Jumat, 26 April 2024 di Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau. Sabtu (27/4/2024). “Saya atas nama Pemerintah…

22 jam lalu