Categories: Antaranews

Laksanakan gotong royong usai rehab jembatan


Sanggau (ANTARA) – Serka Berry bergotong royong dengan masyarakat dusun Jonti, Desa Sungai Batu, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau.

“Kegiatan yang menjadi sasaran TMMD Regtas ke 107 di Dusun Jonti selain pengerjaan peningkatan jalan, ada kegiatan pembangunan jembatan 2 buah, rehab jembatan 3 buah dengan ukuran panjang 4 m dan lebar 4 m. Pengerjaan ini harus selesai selama waktu kegiatan TMMD ini dilaksanakan,” ungkap Berry, Sabtu (28/3/2020).

Sementara, salah seorang warga, Agus, yang ikut dalam gotong royong tersebut bersama sama warga lainnya berharap rehab jembatan ini cepat selesai agar bisa segera digunakan.

” Kami warga Dusun Jonti merasa senang sekali dengan beberapa jembatan yang direhab oleh TNI dalam kegiatan TMMD nya Sehingga transportasi warga bisa lancar,” ujarnya.

Pasiterdim 1204 Sanggau Kapten Inf Eko Prasetyo Widodo menjelaskan dengan adanya kerja sama bergotong royong pekerjaan yang berat akan menjadi ringan.

“Harapannya kedepa setelah dibangun jembatan dan rehab jembatan ini selesai nantinya dikerjakan agar warga merawat secara bersama sama agar bisa digunakan jangka waktu yang lama,” pesan Eko.

Baca juga: Usai rehab, prajurit TMMD dan warga bersihkan material
Baca juga: Percepat pekerjaan, Satgas TMMD datang alat berat greader
Baca juga: Prajurit bantu warga buat jemuran pakaian

 




Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

Kalbar Populer Hari Ini: Puluhan Ruko Pasar Bodok Terbakar, Ketua Bawaslu Kapuas Hulu Kecelakaan

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KALBAR - Berikut berita Kalbar Populer hari ini Minggu 28 April 2024 dimulai dari Puluhan Ruko di pasar bodok Sanggau Terbakar, Ini Kronologisnya. Kedua, Ketua Bawaslu Kapuas Hulu Alami Kecelakaan di Kabupaten Sintang. Ketiga, Kades Sepantai Kabupaten…

10 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Tinjau Lokasi Kebakaran Puluhan Ruko di Bodok, Pj Bupati Sanggau : Pemda Akan Beri Bantuan Sembako

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Penjabat Bupati Sanggau, Suherman meninjau lokasi kebakaran rumah toko di pasar Bodok Kecamatan Parindu Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Sabtu 27 April 2024. Untuk diketahui, kebakaran yang menghanguskan puluhan Ruko itu terjadi pada…

12 jam lalu
  • Diskominfo

PJ Bupati Sanggau Tinjau Lokasi Kebaran di Pasar Sosok Kecamatan Parindu

Sanggau – Pj. Bupati Sanggau, Suherman meninjau lokasi kebakaran pasar Bodok yang terjadi pada Jumat, 26 April 2024 di Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Sabtu (27/4/2024). “Saya atas nama pemerintah Kabupaten Sanggau turut prihatin…

13 jam lalu
  • Diskominfo

Pj. Bupati Sanggau Meninjau Lokasi Kebakaran di Kecamatan Parindu

//DISKOMINFO – SANGGAU// Sanggau – Penjabat (PJ) Bupati Sanggau, Suherman, S.H., M.H., meninjau lokasi kebakaran pasar Bodok yang terjadi pada Jumat, 26 April 2024 di Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau. Sabtu (27/4/2024). “Saya atas nama Pemerintah…

13 jam lalu