Categories: Bpkad

BPKAD Himbau Unit Pengelola Dana Hibah dan Bansos untuk fasilitasi penerima bantuan


Dana Hibah dan Bantuan Sosial diberikan kepada penerima hibah dan bantuan sosial untuk dapat digunakan sebagaimana tertuang dalam Naskah Perjanjian Hibah Daerah dan proposal Bantuan Sosial. Pencairan dana Hibah dan Bantuan Sosial yang direncanakan dapat dilaksanakan dalam waktu dekat masih kurang dalam realisasinya. Dihimbau kepada para penerima dan SKPD yang bertindak sebagai unit pengelola agar dapat bersinergi untuk segera melakukan proses pencairan. Bagi penerima hibah dan bansos yang sudah direalisasikan pencairannya agar segera menyampaikan SPJ dan Laporan Penggunaan Belanja Hibah dan Bansos kepada Bupati Sanggau melalui BPKAD Kabupaten Sanggau.

Melalui Subbidang Pengelolaan Belanja Tidak Langsung dan Pembiayaan Daerah, Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Sanggau mengeluarkan pemberitahuan Pencairan Dana Hibah Daerah. Selain itu perlu monitoring dan evaluasi sehubungan dengan tahapan pencairan oleh unit pengelola. Sejalan dengan salah satu Brand Image Kabupaten Sanggau yaitu “Sanggau Tertib”, tertib dalam pengelolaan Dana Hibah dan Bantuan Sosial.

Unit Pengelola sangat berperan dalam memfasilitasi NPHD penerima hibah dan  kelengkapan administrasi bantuan sosial sebagai salah satu syarat dalam prosedur pencairan.


Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

Anggota DPRD Sanggau Apresiasi Keberhasilan Polisi Ungkap Kasus Tindak Pidana Narkotika

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Sekretaris Komisi IV DPRD Kabupaten Sanggau Yeremias Marsilinus mengapresiasi dengan jajaran Polres Sanggau yang berhasil mengungkap kasus tindak pidana narkotika di Kecamatan Kembayan, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, kemarin. "Tentunya kita sangat apresiasi…

2 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Sat Res Narkoba Polres Sanggau Ungkap Kasus Tindak Pidana Narkotika, Dua Terduga Pelaku Diamankan

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU- Sat Resnarkoba Polres Sanggau mengungkap kasus tindak pidana narkotika di Dusun Serambai Desa Tanjung merpati Kecamatan Kembayan Kabupaten Sanggau Kalimantan Barat, kemarin. Sebanyak dua terduga pelaku inisial AFS dan AR juga diamankan. Kapolres…

2 jam lalu
  • Kalimantan Today

Ini Daftar Nama-nama yang Bakal Mengembalikan Berkas Pendaftaran di PDIP Sanggau – Kalimantan Today

  Foto—-Daftar nama dan waktu pengembalian berkas formulir pendaftaran di PDIP Sanggau—ist   KALIMANTANTODAY, SANGGAU. Sejumlah nama tokoh dan politisi telah mengambil formulir di Sekretariat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Sanggau untuk maju sebagai…

4 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Kalbar Populer Hari Ini: Puluhan Ruko Pasar Bodok Terbakar, Ketua Bawaslu Kapuas Hulu Kecelakaan

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KALBAR - Berikut berita Kalbar Populer hari ini Minggu 28 April 2024 dimulai dari Puluhan Ruko di pasar bodok Sanggau Terbakar, Ini Kronologisnya. Kedua, Ketua Bawaslu Kapuas Hulu Alami Kecelakaan di Kabupaten Sintang. Ketiga, Kades Sepantai Kabupaten…

22 jam lalu