Wujud Dukungan Program Nasional, Koramil 1204/11 Tayan Hulu Gelar Vaksinasi

Wujud Dukungan Program Nasional, Koramil 1204/11 Tayan Hulu Gelar Vaksinasi


FOTO : Saat vaksinasi vaksin dosis pertama berlangsung di Halaman Koramil 1204-11/Tayan Hulu (Ist).

Pewarta : Abin

radarkalbar. com, SANGGAU – Jajaran Koramil 1204-11 Tayan Hulu melaksanakan vaksinasi Covid-19, pada Kamis (22/7/2021).

Kegiatan ini diikuti anggota Koramil 1204/11 Tayan Hulu, keluarga TNI dan masyarakat umum di wilayah Kecamatan Tayan Hulu bekerja sama dengan Puskesmas Sosok, berlangsung di Halaman Markas Koramil 1204-11/Tayan Hulu.

Pelaksana Harian (Plh) Danramil 1204-11/Tayan Hulu Peltu Lewi mengatakan vaksinasi Sinovac diikuti 210 orang.

“Puji Tuhan anggota keluarga TNI dan masyarakat umum begitu antusias mengikuti vaksinasi hari ini. Untuk penyuntikan vaksin dosis kedua akan dilaksanakan pada tanggal 19 Agustus mendatang, “ungkap pria penggila sepak bola ini.

Menurut Lewi, pelaksanaan itu merupakan bentuk dukungan TNI terhadap program percepatan vaksinasi secara nasional dalam upaya mencapai herd immunity atau kekebalan kelompok terhadap Covid-19.

“Ini bentuk dukungan dan komitmen kita terhadap program vaksinasi Covid-19. Sebab, percepatan vaksinasi akan berdampak positif bagi kita semua, bagi bangsa dan negara,”tuturnya.

Ia mengingatkan masyarakat yang sudah divaksin, untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan. Kemudian bagi masyarakat yang belum, untuk segera disuntik vaksin.

“Vaksinasi ini aman. Jangan ragu, apalagi takut. Mari kita kompak mendukung percepatan vaksinasi nasional,”imbaunya.

Editor : Antonius.