Terkait Perbaikan Jalan di Sanggau, Yuvenalis Krismono : Kepala Dinas Memang Harus Inovatif

Yuvenalis Krismono Dukung Rapid Tes di Sanggau Perbanyak, dari 103 Orang 5 Reaktif



TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU – Sekretaris Komisi II DPRD Sanggau, Yuvenalis Krismono SE, MSi mendukung dengan semakin banyaknya warga Kabupaten Sanggau yang dilakukan Rapid Tes.

“Bagus perbanyak Rapid Tes. Selain physical distancing Rapid Tes sangat tepat untuk memutus rantai penyebaran Covid-19,”katanya, Senin (20/4/2020).

Dokter Spesialis Penyakit Dalam RS Untan dan Kubu Raya Meninggal, Sutarmidji Ungkap Hasil Rapid Test

Politisi Partai Nasdem Sanggau itu menjelaskan bahwa Ketika ditemukan ada yang reaktif, Tentunya dapat dilakukan isolasi sehingga penyebarannya terputus.

“Yang bahaya Orang Tanpa Gejala (OTG). Untuk itulah kita harapkan agar masyarakat harus ikuti protokol kesehatan,”ujarnya.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Sanggau, Sarimin Sitepu menyampaikan bahwa sebanyak 103 orang warga Kabupaten Sanggau sudah dilakukan Rapid Test.

“Hasilnya 5 orang reaktif dan 98 non reaktif. Riwayatnya sering kontak dengan pasien umum,” katanya melalui telpon selulernya, Minggu (19/4/2020).

Terhadap yang reaktif, lanjut Sarimin, menjalankan Isolasi mandiri dan sudah diedukasi.

Kemudian baru dilaksanakan lagi tes lanjutan.

 Kisah ASN Pemprov yang Hasil Rapid Testnya Reaktif Akhirnya Pulih dan Dinyatakan Non Reaktif

“Dalam Minggu ini juga akan dilakukan tes lanjutan,” tutur Sarimin yang juga Kabid Pencegahan, Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan (P2PL) Dinas Kesehatan. 

 Selain itu juga, dalam Minggu ini pihaknya juga memulai Rapid Test di seluruh Kecamatan di Kabupaten Sanggau.