Pemuda Katolik Komcab Sanggau Salurkan APD Berupa Sarung Tangan Medis dan Sepatu Safety

Pemuda Katolik Komcab Sanggau Salurkan APD Berupa Sarung Tangan Medis dan Sepatu Safety



TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU – Pemuda Katolik Komcab Sanggau Salurkan Alat Pelindung Diri (APD) Berupa Sarung Tangan Medis dan Sepatu Safety ke RSUD M Th Djaman Sanggau dan RSUD Ade M Djoen Sintang (Yang merupakan Rumah Sakit Rujukan Pemerintah dalam Penanganan Pasien Covid-19), Kamis (9/4/2020).

“Hari ini kami salurkan Bantuan APD Berupa Sarung Tangan Medis dan Sepatu Safety ke Rekan-Rekan Medis di dua Rumah Sakit,”kata Ketua Pemuda Katolik Komcab Sanggau, Hubertus V Wake melalui rilisnya, Jumat (10/4/2020).

Wake menjelaskan bahwa pihaknya menggalang donasi untuk dapat membantu rekan-rekan medis yang bertugas di garda terdepan penanganan pasien Covid-19 ini.

“Kami melihat mereka masih sangat kekurangan untuk APD, untuk itulah kami berinisiatif untuk mengumpulkan donasi agar bisa membelikan APD yang dapat digunakan oleh rekan-rekan medis,”ujarnya.

Pemuda Katolik Gotong Royong Lakukan Gerakan Nasional #angkat1saudara

Kami juga mengucapkan terimakasih kepada Para Donatur termasuk Ketua ISKA Sanggau yang sudah berpartisipasi menjadi donatur dalam kegiatan ini.

“Harapan Kami Rekan-Rekan Medis agar tetap semangat, jaga kesehatan dan jangan lupakan Doa dalam menangani dan mencegah penyebaran covid-19 ini,”ujarnya.

Penyaluran APD ke RSUD Ade M Djoen Sintang Berupa 5 Kotak Sarung Tangan Medis dan 3 Pasang Sepatu Safety.

Dan ke RSUD M Th Djaman Sanggau Berupa 5 Kotak Sarung Tangan Medis dan 3 Pasang Sepatu Safety.

Mewakili Pihak RSUD Ade M Djoen Sintang, Uti M Roflen mengucapkan terimakasih yang atas bantuan yang diberikan Pemuda Katolik Sanggau, “Terimakasih Kawan-Kawan Pemuda Katolik Sanggau atas Bantuannya,”katanya.

Mewakili Direktur RSUD M Th Djaman Sanggau, Lusiana mengapresiasi kepada Pemuda Katolik atas partisipasinya yang ikut menangani Pencegahan Covid-19 ini lewat penyaluran APD, Karena sangat bermanfaat bagi Petugas Medis di Rumah Sakit.