Pembukaan Akses Jalan Oleh Satgas TMMD Kodim Sanggau diharapkan Dapat Tingkatkan Perekonomian

Pembukaan Akses Jalan Oleh Satgas TMMD Kodim Sanggau diharapkan Dapat Tingkatkan Perekonomian



SANGGAU- Kegiatan TMMD Regtas ke-107 Kodim 1204/Sanggau tahun 2020 selain meningkatkan mutu perekonomian masyarakat khususnya di daerah sasaran, juga dapat menjadi pemersatu antara TNI dan Pemerintah Daerah untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Kerja sama antara TNI dengan masyarakat di daerah sasaran TNI TMMD Regtas ke-107 Kodim 1204/Sanggau mengubah perbukitan dan lumpur menjadi jalan untuk peningkatan perekonomian masyarakat.

Karena selain membuka akses jalan dan meningkatkan mutu jalan, prajurit TNI juga bekerjasama dengan pemerintah untuk memberikan berbagai pelayanan kepada masyarakat baik dibidang pertanian, pendidikan, kesehatan dan berbagai pelayanan lainnya yang berguna bagi masyarakat.

Satgas TMMD Kodim Sanggau Gotong Royong Bersama Warga

Dansatgas TMMD Regtas ke-107 Kodim 1204/Sanggau Letkol Inf Gede Setiawan menyampaikan prajurit TNI bersama dengan masyarakat bukan saja membuka akses jalan menjadi lebih lebar, Tentu saja dampak dari pembukaan jalan tersebut
menjadi cikal bakal majunya tiga Dusun yang selama ini masih jalan di tempat.

Selain perbukitan kita juga menjadikan yang selama ini lumpur ataupun genangan air menjadi jalan yang berguna.

“Dengan harapan, setelah selesai pembukaan jalan, perekonomian masyarakat akan dapat terus meningkat sehingga pemerataan pembangunan dapat tercapai dengan baik,” kata Gede Setiawan, Selasa (17/3/2020). (hen).

Update berita pilihan
tribunpontianak.co.id di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribunpontianak

Update Informasi Kamu Via Launcher Tribun Pontianak Berikut:

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID