Partisipasi Dinas PCKTRP Kabupaten Sanggau dalam Lomba Vlog (Video Blog) Pola Hidup Baru di masa Pandemi

Partisipasi Dinas PCKTRP Kabupaten Sanggau dalam Lomba Vlog (Video Blog) Pola Hidup Baru di masa Pandemi


Masa pandemi Covid-19 ini Pemerintah sedang gencar-gencarnya mensosialisasikan Pola Hidup Baru bagi masyarakat guna mencegah penyebaran Virus Covid-19, Pemerintah Sanggau melalui Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sanggau dengan tujuan mengedukasi masyarakat secara luas menyelenggarakan Perlombaan Video Blog (Vlog) dengan tema “Pola Hidup Baru di Tengah Pandemi Covid -19”.

Dinas Perumahan Cipta Karya Tata Ruang dan Pertanahan Kabupaten Sanggau tidak ketinggalan untuk ikut berpartisipasi dalam perlombaan tersebut.

Dinas Perumahan Cipta Karya Tata Ruang dan Pertanahan Kabupaten Sanggau mengangkat Pola Hidup Baru terhadap Pelayanan yang diberikan yaitu Pelayanan Rekomendasi IMB dengan Protokol Kesehatan yang sudah ditetapkan dalam kegiatan Lomba Vlog (Video Blog) tersebut.