Jelang Harkitnas Tahun 2019, Dinas Kominfo Sanggau Gelar Rapat Persiapan

Jelang Harkitnas Tahun 2019, Dinas Kominfo Sanggau Gelar Rapat Persiapan


//DISKOMINFO-SGU//

SANGGAU – Menindaklanjuti Keputusan Bupati Sanggau Nomor : 555.6 / 293 / KOMINFO Tahun 2019 Tentang Pembentukan Panitia Peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) Kabupaten Sanggau. Pemerintah Kabupaten Sanggau dalam hal ini melalui Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sanggau selaku penyelenggara, melaksanakan rapat persiapan peringatan Harkitnas tingkat Kabupaten Sanggau tahun 2019, bertempat di Ruang Kerja Kadis Kominfo Kabupaten Sanggau, kamis (16/5) pagi.

Rapat persiapan peringatan Harkitnas dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Sanggau Ir.Yulia Theresia, serta turut hadir Kepala Dinas SosP3AKB Kabupaten Sanggau Aloysius Yanto, Kabag Sumda Polres Sanggau AKP.Suparwoto, S.IP, Pasi Pers Kodim 1204/Sanggau Kapt.Kav.Yudianto, Kabid IKP Diskominfo Sanggau Suhendra, S.Sos, Kabid E-Gov Diskominfo Sanggau Awaludin, Kabid KISS Diskominfo Sanggau Zunaidi, Para petugas kegiatan Harkitnas.

Adapun tema yang diusung pada peringatan Harkitnas, yang akan diselenggarakan pada tanggal 20 Mei Tahun 2019 yakni “Bangkit untuk bersatu” dan tujuan dari peringatan 111 tahun Hari Kebangkitan Nasional Tahun 2019 adalah untuk terus memelihara, menumbuhkan dan menguatkan jiwa nasionalisme kebangsaan kita sebagai landasan dasar dalam melaksanakan pembangunan, menegakkan persaudaraan untuk mmpercepat terwujudnya visi dan misi bangsa kita kedepan dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Pada kesempatan tersebut Kadis Kominfo Kabupaten Sanggau Ir.Yulia Theresia menyampaikan meskipun peringatan Harkitnas ini dilaksanakan pada bulan puasa, akan tetapi harus tetap berlangsung secara khidmat, tertib dan lancar.

“Untuk pelaksanaan upacara Harkitnas ini, tidak hanya melibatkan unsur aparatur Pemerintah Kabupaten Sanggau, namun juga melibatkan unsur instansi vertikal, seperti aparat Polri dan TNI,” tutur Kadis Kominfo Sanggau Yulia.

“Menyikapi hal tersebut maka, pada kesempatan ini terkait dengan petugas yang sudah ditunjuk pada peringatan Harkitnas pada tanggal 20 Mei mendatang, untuk bisa mempersiapkan diri dan terus untuk berkoordinasi satu sama lain,” ujarnya.

Penulis         : Alfian