Disbunnak Sanggau Fasilitasi Musda DPD APKASINDO Kabupaten Sanggau

Disbunnak Sanggau Fasilitasi Musda DPD APKASINDO Kabupaten Sanggau


Pada hari senin tgl 9 september 2019 .bertempat di ruang rapat Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Sanggau telah dilaksanakan musyawarah daerah asosiasi petani kelapa sawit Indonesia Kab Sanggau ( DPD APKASINDO Kabupaten Sanggau). Kegiatan musyawarah dibuka langsung oleh Kadis Bunnak, H. Syafriansyah, SP.MM. Dalam pengarahannya di tegaskan kembali pentingnya para petani tergabung dalam wadah organisasi yg legal,  “dengan berorganisasi segala keperluan dan kepentingan petani dapat disuarakan dan diperjuangkan” demikian disampaikan Kadis Bunnak dalam pengarahannya  . Tantangan pembangunan perkebunan di Kabupaten Sanggau saat ini adalah produktivitas kebun yang mulai menurun disebabkan usia tanaman yg mulai menua,serta fluktuasi harga komoditas perkebunan yg masih terjadi. Oleh sebab itu salah satu program utama Disbunnak utk lima tahun kedepan adalah peremajaan tanaman perkebunan. Diharapkan pengurus APKASINDO Kabupaten Sanggau nanti dapat berperan dalam program tersebut. Pada musyawarah yg juga dihadiri pengurus Apkasindo Provinsi Kalbar dilaksanakan pemilihan pengurus baru,  yang terdiri dari Seno sebagai ketua, Indra sebagai sekretaris dan wisnu kartiman sbg bendahara.


DPP