BREAKING NEWS : Kabel Penyeberangan Putus, Sebagian Listrik di Kecamatan Tayan Hilir Padam Total

BREAKING NEWS : Kabel Penyeberangan Putus, Sebagian Listrik di Kecamatan Tayan Hilir Padam Total


radarkalbar.com, TAYAN HILIR- Buaaar…! ledakan keras dua kali terdengar. Warga yang berdiam di bantaran Sungai Tayan Dusun Kawat, Desa Kawat dan Dusun Tanjung dan Dusun Dalam Tayan berdekatan dengan jembatan penghubung kedua wilayah “berhamburan” keluar rumah, Senin (30/11/2020) sekitar pukul 09.30 Wib.

Usut punya usut, jaringan listrik yang menyeberangi Sungai Tayan putus tertabrak motor klotok yang melintas di bawah jaringan tegangan tinggi itu.

Warga pun terlihat ramai menyaksikan pasca kejadian itu. Dan ada yang berteriak agar anak buah motor itu menjauh menyelamatkan diri dari sengatan listrik.

” Putus kabel yang menyeberang Sungai Tayan tu. Tertabrak motor air, ada bunyi meledak dua kali. Kami keluar rumah semua lihatnya,” ungkap Pak Long salah seorang warga setempat.

Tertabraknya kabel jaringan itu, dikarena posisinya sudah menjuntai hanya beberapa meter diatas permukaan air yang terus bergerak naik.

Untungnya, tak ada korban dalam musibah ini. Namun, anak buah motor klotok sempat tercebur ke Sungai Tayan saat kejadian itu terjadi.

Akibat kejadian itu, listrik di wilayah yang teraliri melalui pasokan jaringan ini mati total.

” Untung tidak ada korban. Tadi waktu kejadian orang motor air sempat terjatuh ke sungai. Tapi ndak apa-apa,” timpal warga lain.

Akibat kejadian ini, berbagai aktivitas masyarakat menggunakan listrik akhirnya terkendala.

Diketahui, jaringan kabel ini merupakan penghubung untuk suplay arus listrik hingga ke beberapa desa lainnya.

Saat ini petugas PLN Tayan terlihat sedang melaksanakan perbaikan atas kabel yang menjuntai diatas permukaan Sungai Tayan tersebut.

Baca juga

 

 

 

Pewarta/editor : Sery Tayan.