Berikut Jumlah ODP dan Orang Selesai Dalam Pemantauan di Kabupaten Sanggau 

Berikut Jumlah ODP dan Orang Selesai Dalam Pemantauan di Kabupaten Sanggau 



TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU -Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sanggau, Ginting menyampaikan, Saat ini sebanyak 763 orang warga Kabupaten Sanggau yang berstatus orang dalam pemantauan (ODP).

Sedangkan orang selesai dalam pemantauan sebanyak 3254 orang.

Dan pasien Dalam Pengawasan (PDP) serta pasien yang masih dirawat sebanyak dua orang.
yang terkonfirmasi positif satu orang dan menunggu hasil satu orang.

Satuan Tugas Aman Nusa II Penanganan Covid-19 Polresta Pontianak Kota Lakukan Patroli Covid-19

Jumlah itu merupakan data yang diupdate di website dinkes.sanggau.go.id pada Jumat 8 Mei 2020 pukul 08.00 Wib. 

Sebelumnya, Ginting mengimbau kepada masyarakat agar tetap jaga kesehatan, Tetap dengan pola hidup bersih dan sehat dan ikuti imbauan pemerintah.

Kemudian cuci tangan pakai sabun, pakai masker, jaga jarak, jangan berkerumun serta sedapat mungkin di rumah saja.

Update berita pilihan
tribunpontianak.co.id di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribunpontianak

Update Informasi Kamu Via Launcher Tribun Pontianak Berikut:

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID