Sosialisasi Rencana Bantuan Alat Pasca Panen Perkebunan

Sosialisasi Rencana Bantuan Alat Pasca Panen Perkebunan


Dampak pandemi covid-19 sangat dirasakan pengaruhnya terhadap sendi perekonomian masyarakat, tidak terkecuali masyarakat yg berada di wilayah perbatasan Kabupaten Sanggau dgn tetangga Malaysia seperti Kecamatan Entikong dan Sekayam.
Pemerintah Kabupaten Sanggau melalui Dinas Perkebunan dan Peternakan dengan program kegiatan pemulihan ekonomi akibat dampak pandemi covid -19 melakukan sosialisasi terkait rencana bantuan alat pasca panen perkebunan berupa alat mesin penepung rempah beserta mesin pengemas. Hal ini bertujuan agar masyarakat dapat meningkatkan perekonomian nya dalam menghadapi pandemi covid 19.
Kegiatan sosialisasi tersebut dilaksanakan di tiga lokasi calon penerima bantuan alat pasca panen perkebunan yaitu Lembaga Ekonomi Masyarakat (LEM) Desa Kenaman dan Bungkang Kec. Sekayam dan Lembaga Ekonomi Masyarakat (LEM) Desa Entikong Kec. Entikong. Sosialisasi yg dilaksanakan tsb melibatkan pengurus dan anggota dari Lembaga Ekonomi Masyarakat serta masyarakat di masing-masing desa.


DPP