Koramil 1202-02 Sanggau Ledo Bengkayang Sosialisasikan Protokol Kesehatan

Koramil 1202-02 Sanggau Ledo Bengkayang Sosialisasikan Protokol Kesehatan



TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, BENGKAYANG – Jelang fase new normal, Koramil 1202-02/Sanggau Ledo bersama Muspika Kecamatan, dan Polsek Sanggau Ledo lakukan sosialisasi terkait protokol kesehatan pencegahan penyebaran virus corona kepada masyarakat di sekitar wilayah Kecamatan Sanggau Ledo Bengkayang, Kamis (11/6/2020).

Danramil 1202-02/Sanggau Ledo, Kapten Kapten Inf Sujarno menuturkan kegiatan sosialisasi tersebut bertujuan untuk memberikan penjelasan kepada masyarakat agar tetap memperhatikan dan mempedomani protokol kesehatan seperti cuci tangan, menggunakan masker dan jaga jarak.

“Bahwa Babinsa bersama Camat dan Polsek, akan terus mensosialisasikan protokol kesehatan menuju penetapan tatanan hidup baru,” ujar Danramil 1202-02/Sgl, Kapten Kaptem Inf Sujarno, Kamis (11/6/2020).

Terungkap, Ini Motif Tersangka Perampokan Rumah Ibu Dua Anak di Kubu Raya Kalbar

Soal dan Materi TVRI Jumat 12 Juni 2020, Belajar dari Rumah Kelas 1-3 SD Kelas 4-6 SD SMP dan SMA

Ia menjelaskan tatanan kehidupan baru atau new normal bukan berarti kita sudah bebas seperti sebelum terjadinya wabah ini.

Akan tetapi, kita merubah pola atau style dalam keseharian kita.

“Yang awalnya kita tidak pernah pakai masker sekarang kemana-mana harus bawa masker, hand sanitizer atau sabun cair,” ujarnya.

Ditempat terpisah, Dandim 1202/Skw Letkol Arm Victor J.L Lopulalan S.Sos, mengatakan kegiatan sosialisasi tersebut akan terus koramil lakukan hingga batas waktu yang belum ditentukan.

“Agar masyarakat tidak terlena, karena virus ini tidak tampak dan belum sepenuhnya berakhir,” tukasnya. (*)

Update Informasi Kamu Via Launcher Tribun Pontianak Berikut:
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.wTribunPontianak_10091838

Update berita pilihan
tribunpontianak.co.id di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribunpontianak