HUT RI Ke-75, Wabup Sanggau Pimpin Upacara Penurunan Bendera Merah Putih

//DISKOMINFO-SGU//

SANGGAU – Wakil Bupati Sanggau, Drs. Yohanes Ontot, M.Si menjadi inspektur upacara penurunan bendera merah putih dalam peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 tahun, yang dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Sanggau, Senin sore (17/8/2020) pukul 17.00 WIB.

Hadir dalam kesempatan tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau, Ir. Kukuh Triyatmaka, MM, Forkompimda, Instansi Vertikal, Kepala OPD Kabupaten Sanggau, Ketua TP-PKK Kabupaten Sanggau, Ny. Arita Apolina, S.Pd, M.Si, Ketua GOW Kabupaten Sanggau, Ny. Yohana Kusbariah Ontot, Ketua DWP Kabupaten Sanggau, Ny.Cristiana Sri Kusumastuti dan para tamu undangan.

Usai pimpin upacara penurunan bendera merah putih, ketika diwawancarai Wakil Bupati Sanggau, Yohanes Ontot menyampaikan ditahun ini negara Indonesia dihadapkan dengan pandemi Covid-19.

“Dibulan Agustus ini dimana bangsa kita memperingati 75 tahun kemerdekaan Republik Indonesia. Nah, tentu disuasana seperti ini memang kita tidak melaksanakan upacara seperti ditahun-tahun sebelumnya. Kita harus membatasi diri dengan memperhatikan protokol kesehatan, sehingga dengan demikian kepada seluruh masyarakat bangsa ini terutama Kabupaten Sanggau yang memang mengikuti kegiatan peringatan kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 tahun,” ujar Wabup, Yohanes Ontot.

Wabup, Yohanes Ontot berharap dengan kondisi pandemi Covid-19 ini kita tidak menyurutkan semangat juang kita dalam rangka kita mengisi kemerdekaan.

“Disisi lain tentu semangat kemerdekaan ini tidak boleh pudar, apa pun tantangan yang kita hadapi saat ini terutama dalam kondisi pandemi Covid-19 yang dimana kita tidak bisa memprediksi kapan berakhir dan juga kita dihadapkan dengan kelemahan ekonomi bangsa kita ini. Dengan harapan tentu kita bersama masyarakat harus saling bahu membahu, merapatkan barisan untuk bersama-sama menghadapi tantangan ini,” harapnya.

Penulis         : Alfian