Categories: Kalimantan Today

Awal 2024, Kejari Sanggau Selamatkan Uang Negara Rp1,2 Miliar Lebih – Kalimantan Today


Foto—Petugas dari Kejari Sanggau menyetorkan uang negara melalui bank—ist

 

KALIMANTANTODAY, SANGGAU. Kejaksaan Negeri (Kejari) Sanggau pada awal tahun 2024 telah menyelamatkan keuangan negara sebesar Rp1.284.884.000. Jumlah tersebut berasal dari dua perkara tindak pidana korupsi.

“Perkara penyimpangan dalam program Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) KUD Sinar Mulia di Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau tahun 2019-2020 dan Perkara Dugaan Tindak Pidana Korupsi Pengelolaan Keuangan APBDes Malenggang Kecamatan Sekayam Tahun Anggaran 2020-2022,” kata Kepala Kejaksaan Negeri Sanggau, Anton Rudiyanto melalui Kasi Intelijen, Adi Rahmanto dalam rilisnya, Kamis (29/02/2024).

Penyelamatan keuangan negara yang dilakukan Kejari Sanggau tersebut berasal dari pembayaran uang pengganti maupun uang denda yang telah dibayarkan terdakwa, sehingga kerugian negara yang telah ditimbulkan dari perbuatan tindak korupsi tersebut berhasil dipulihkan, untuk kemudian dapat dipergunakan bagi penyelenggaraan pembangunan dan kepentingan masyarakat.

“Sekali lagi hal ini adalah wujud dari komitmen Kejaksaan Negeri Sanggau dalam penegakan hukum dan pemberantasan tindak pidana korupsi di Kabupaten Sanggau,” pungkasnya. (Ram)

 


Bagikan

Berita Terbaru

  • Diskominfo

Kadis Kominfo Sanggau Hadiri Sosialisasi Pengenaan Denda Sanksi Administratif Pelanggaran Penggunaan SFR dan Alat Perangkat Telekomunikasi

//Diskominfo Sanggau// Pontianak, Balai Monitor Spektrum Frekuensi Radio Kelas II Pontianak selenggarakan Sosialisasi Pengenaan Denda Sanksi Administratif Pelanggaran Penggunaan Spektrum Frekuensi Radio (SFR) dan Alat Perangkat Telekomunikasi dengan tema “Harmoni di Udara Membangun Kesadaran dan…

6 jam lalu
  • Diskominfo

Diskominfo Kab.Sanggau Laksanakan EPSS Tahun 2024

//DISKOMINFO – SANGGAU// SANGGAU – Pemerintah Kabupaten Sanggau melalui Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sanggau menyelenggarakan rapat Tim Penilai Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) Tahun 2024, yang berlangsung di Ruang Rapat Bidang PPED Bappeda Kabupaten…

7 jam lalu
  • Diskominfo

Pimpin Upacara Pembukaan TMMD Regtas ke –120 TA. 2024 di Kecamatan Beduai, Ini Pesan Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau

//DISKOMINFO-SGU// Sanggau – Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau, Ir. Kukuh Triyatmaka, MM pimpin upacara pembukaan TMMD Regtas ke –120 TA. 2024 Kodim 1204/Sanggau, bertempat di Kecamatan Beduai, Rabu (8/5/2024). Dalam upacara tersebut, Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau,…

8 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Pertalite Sudah Tidak Tersedia di SPBU Pertamina – 07/05/2024

Penjelasan : Beredar unggahan di media sosial Facebook yang mengeklaim bahwa Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Pertamina tidak lagi menjual Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Pertalite. Dalam unggahan tersebut disebutkan bahwa SPBU 34.132.09 tersebut…

11 jam lalu