Categories: Diskominfo

Pemerintah Kabupaten Sanggau Gelar Gerakan Pangan Murah di Pasar Seroja Sanggau


//DISKOMINFO-SGU//

SANGGAU – Pemerintah Kabupaten Sanggau dalam hal ini melalui Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabpaten Sanggau mengelar gerakan pangan murah, yang dipusatkan di Pasar Seroja Sanggau. Kegiatan tersebut dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau, Kukuh Triyatmaka, Selasa (12/9/2023).

Tampak antusias masyarakat berbondong-bondong mendatangi Pasar Seroja dalam rangka mengikuti gerakan pangan murah, yang dimana Pemerintah Kabupaten Sanggau berkerjasama dengan pemangku kepentingan (stakeholder) terkait yaitu BUMN pangan serta distributor/penyedia (vendor) pangan swasta di Kabupaten Sanggau.

Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau, Kukuh Triyatmaka berharap melalui kegiatan pangan murah ini agar stabilitas pasokan dan haga serta pengendalian inflasi pangan Kabupaten Sanggau dapat terjaga dengan baik

“Dan yang penting bahan pangan yang dibutuhkan masyarakat selalu tersedia, tentu dengan harga terjangkau sesuai dengan daya beli masyarakat,” kata Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau, Kukuh Triyatmaka.

Lanjut disampaikan Sekda Kabupaten Sanggau bahwa tujuan dari pelaksanaan kegiatan gerakan pangan murah ini selain serta pengendalian inflasi pangan, juga merupakan salahsatu upaya pemerintah untuk mempermudah masyarakat memperoleh bahan pangan dengan harga yang terjangkau.

“Saya berharap kegiatan gerakan pangan murah ini dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya kepada masyarakat Kabupaten Sanggau khususnya dalam rangka mengendalikan inflasi daerah,” harapnya.

Penulis         : Alfian


Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

KPU Sanggau Laksanakan Tes Tertulis Calon Anggota PPK, Ini Jadwal Tes Selanjutnya

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - KPU Kabupaten Sanggau melaksanakan tes tertulis untuk calon anggota PPK Pilkada Sanggau 2024. Pelaksanaan tes tertulis menggunakan sistem CAT di SMKN 1 Sanggau, Kalimantan Barat, kemarin. "Dalam pelaksanaan tes ini, KPU Sanggau…

7 jam lalu
  • Polres Sanggau

Polsek Sekayam Ajak Warga Aktif Jaga Keamanan Lingkungan

Polres Sanggau - Polsek Sekayam Polres Sanggau Polda Kalbar melakukan kegiatan sambang ke Warga di Desa Balai Karangan Kecamatan Sekayam Kabupaten Sanggau. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya untuk mengajak warga agar lebih aktif dalam menjaga keamanan lingkungan…

12 jam lalu
  • Kalimantan Today

Pemda Sanggau Siap Dukung Penuh – Kalimantan Today

Foto—Sekda Kukuh menyerahkan secara simbolis peralatan TMMD, pada acara pembukaan TMMD Regtas ke-120 tahun 2024 Kodim 1204/Sanggau, di Desa Kromego, Kecamatan Bedua, Rabu (08/05/2024)—Makodim Sanggau untuk Kalimantantoday.com     KALIMANTANTODAY, SANGGAU. TNI Manunggal Masuk Desa…

12 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Polsek Sekayam Amankan Terduga Pelaku Penyaluran CPMI Non-Prosedural

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Tim tindak Polsek Sekayam berhasil mengamankan terduga pelaku penyaluran calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) non prosedural di Kecamatan Sekayam, Kabupaten Sanggau, Rabu 8 Mei 2024.  Terduga pelaku yang membawa tiga CPMI menggunakan sebuah mobil…

15 jam lalu