Wakil Bupati Sanggau Melakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Rumah Adat Sub Suku Keramei

Wakil Bupati Sanggau Melakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Rumah Adat Sub Suku Keramei


//Diskominfo Sanggau//

SANGGAU, Wakil Bupati Sanggau, Drs. Yohanes Ontot, M.Si, bersama Anggota DPRD Kab. Sanggau, Hendrikus Hengki, beserta Kepala OPD Kabupaten Sanggau melakukan peletakan batu pertama pembangunan rumah betang sub suku keramei, Dusun Pesing, Desa Engkahan, Kecamatan Sekayam. Sabtu (05/08/2023).

Pada kesempatan itu, Yohanes Ontot mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk konsistensi Pemerintah Daerah dalam terhadap masyarakat adat yang ada di Kabupaten Sanggau.

“Hari ini saya bersama Anggota DPRD Kab. Sanggau yang juga salah satu tokoh masyarakat di Sub Suku Keramei, dan hari ini kita memulai pembangunan rumah betang sub suku keramei. Pembangunan rumah betang ini merupakan sebuah kekuatan dan konsistensi Pemerintah Daerah dan masyarakat adat di Kabupaten Sanggau,” ujarnya.

Kemudian beliau berharap, pemabngunan rumah adat ini bisa berjalan dengan baik, dan masyarakat adat di Dusun Pesing harus saling bergotong royong dalam pembangunan rumah adat ini.

“Harapan kita tentu pembangunan rumah adat ini bisa berjalan dengan baik, harapannya Pemerintah bersama dengan masyarakat bisa saling bergotong royong yang nanti akan di pimpin oleh Bapak Hengki, karena kita tau rumah adat ini merupakan simbol bagi sub suku keramei yang menggambarkan kebersamaan, kekompakan,” harapnya.

Melalui pembangunan rumah betang yang berada di Kabupaten Sanggau ini, Yohanes Ontot menegaskan bahwa ini merupakan bentuk perhatian Pemerintah Daerah dalam mengembalikan ikon Adat Dayak, yaitu rumah betang yang merupakan tempat tinggal asli masyarakat adat dayak yang saat ini sudah mulai dilupakan.

“Kita ketahui, rumah betang ini adalah ikon bagi masyarakat adat Dayak, dulu orang tua kita, tinggal di rumah betang, semakin maju perkembangan zaman rumah betang ini mulai di tinggalkan, untuk itulah hari ini kami selaku Pemerintah Daerah ingin kembali mengembalikan, membangun kembali rumah betang yang ada di Kabupaten Sanggau ini, dan sajauh ini hanya tinggal beberapa kecamatan lagi rumah betang yang belum kita resmikan dan akan segera di selesaikan,” tegasnya.