Categories: Satpolpp

SATPOL PP Sanggau melaksanakan Razia Pekat di Kecamatan Kapuas – Satuan Polisi Pamong Praja


Rabu malam, 29 Maret 2023 – untuk memelihara ketertiban umum dan ketentraman masyarakat bertepatan dengan momen Ramadhan sehingga masyarakat dapat melaksanakan ibadah dengan aman dan nyaman, Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Sanggau dengan melibatkan Polres Sanggau, Subden POM, Kodim 1204/Sanggau, PA2KB Kab. Sanggau dan BNNK Sanggau,  menggelar razia penyakit masyarakat (pekat) ke sejumlah hotel, penginapan, Cafe dan kost – kosan yang berada di wilayah Kota Sanggau.

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kepala Bidang Penegakan Perundang-undangan Daerah Pada Sat Pol PP Kab. Sanggau, Wendi Very Nanda, SH. MH. dari sejumlah hotel, penginapan, Cafe dan kost-kosan yang disisir, petugas berhasil menjaring 11 orang dan langsung dibawa ke Kantor SATPOL PP Kab. Sanggau untuk didata, dilakukan pembinaan dan membuat surat pernyataan. dari 11 orang yang terjaring tersebut, petugas mendapatkan 2 pasang bukan pasutri di kost-kosan dan 1 orang diduga positif menggunakan Narkoba setelah dilakukan tes urine oleh BNN Kabupaten Sanggau.


Bagikan

Berita Terbaru

  • Diskominfo

IGTKI Kabupaten Sanggau Gelar Karnaval Hari Kartini

//DISKOMINFO – SANGGAU// SANGGAU – Ikatan Guru Taman Kanak – Kanak Indonesia (IGTK)I Kabupaten Sanggau menggelar karnaval baju adat dan profesi. Kegiatan berlangsung di Halaman Kantor Bupati Sanggau, Kabupaten Sanggau. Selasa (23/04/2024). Ketua Ikatan Guru…

9 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Surat Undangan Tahapan Seleksi Calon Karyawan BPJS Kesehatan 22-23 April 2024 – 22/04/2024

Penjelasan : Beredar kembali surat undangan tahapan seleksi calon karyawan mengatasnamakan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Dalam surat tersebut calon karyawan diminta untuk hadir ke Jl. Letjend Suprapto Cempaka Putih, Kota Jakarta Pusat pada…

16 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Penawaran Tebus Murah iPhone Mengatasnamakan Puskesmas Kuta Utara – 22/04/2024

Penjelasan : Beredar unggahan informasi di media sosial Instagram resmi milik Puskesmas Kuta Utara terkait penawaran tebus murah ponsel dengan merek iPhone 14 Pro Max 256GB. Dalam unggahan tersebut disebutkan bahwa ponsel tersebut berwarna deep…

16 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Pengajuan Pinjaman Online BNI Melalui TikTok – 22/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah akun yang mengatasnamakan Bank BNI dengan nama akun @pinjaman.bankbni pada platform TikTok. Pada akun tersebut terdapat narasi yang menyebutkan "silahkan hubungi 083867617878".   Dikutip dari situs turnbackhoax.id, akun tersebut bukanlah akun…

16 jam lalu