Categories: RUAITV

Tabrak Truk di Jembatan Tayan, Pemotor Tewas


SANGGAU, RUAI.TV – Satu korban jiwa jatuh di Jembatan Tayan, Kabupaten Sanggau. Korban merupakan seorang pemotor yang membonceng rekannya, menabrak bagian belakang truk yang sedang berhenti di badan jembatan.

Motor ini melaju dari arah Kecamatan Toba, menuju desa pedalaman di Kecamatan Tayan Hilir. Kejadiannya pada malam hari sekitar pukul 21.00 WIB pada Kamis (23/02/2023).

Lihat juga: Berhenti di Jembatan Tayan? Ini Kata Polisi – VIDEO

Kasat Lantas Polres Sanggau Iptu Yunita Puspita Sari, menjelaskan, pengemudi truk berinisial Zr menghentikan kendaraannya di jembatan itu tanpa menyalakan lampu isyarat. Kemudian, pemotor berinsial AJ dengan rekannya Ry di boncengan, melaju dengan kecepatan tinggi.

Baca juga: Lansia Cabul di Mukok Masuk Jeruji Besi

Akibat tidak ada lampu isyarat dan suasana gelap, pemotor tak melihat adanya truk itu. Dia pun menabrak bak belakang truk sebelah kanan. Pemotor berinisial AJ tewas di tempat, sementara Ry mengalami luka-luka.

Iptu Yunita Puspita Sari mengingatkan para pelintas, agar tidak parkir di badan jembatan. Terutama kendaraan jenis truk dan kendaraan roda empat ke atas lainnya.

Baca juga: Abang Cabuli Adik di Meliau, Ngaku Khilaf

Jembatan Tayan memang kerap menjadi lokasi perhentian para pelintas. Termasuk untuk ber-swafoto atau sekadar berhenti melepas lelah.

Otoritas keamaman setempat telah berulang kali mengingatkan, agar pelintas tidak berhenti di badan jembatan, karena rawan mengakibatkan kecelakaan. (RED)

Artikel Tabrak Truk di Jembatan Tayan, Pemotor Tewas pertama kali tampil pada RUAI.TV.


Bagikan

Berita Terbaru

  • Diskominfo

PJ Bupati Sanggau Hadiri Operasi Pasar di Kecamatan Mukok

//DISKOMINFO – SANGGAU// SANGGAU – Penjabat (Pj) Bupati Sanggau Suherman, S.H., M.H  melaksanakan operasi pasar dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024 M di Halaman Kantor Kecamatan Mukok. Kamis (28/03/2024). Sebagai upaya Pemerintah…

2 jam lalu
  • Diskominfo

Pj Bupati Sanggau Menghadiri Operasi Pasar di Kecamatan Mokuk

SANGGAU – Penjabat (Pj) Bupati Sanggau Suherman, S.H., M.H  melaksanakan operasi pasar dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024 M di Halaman Kantor Kecamatan Mukok, Rabu (28/03/2024). Sebagai upaya Pemerintah Kabupaten Sanggau melalui…

2 jam lalu
  • Radar Kalbar

Kejari Sanggau dan Tim Pidsus BPA Kejagung Sita Aset Terdakwa Tindak Pidana Perpajakan – Radar Kalbar

FOTO : Tim Kejari Sanggau dan Tim Pidsus BPA Kejagung saat mengeksekusi aset terdakwa JP pada beberapa lokasi (dok Kejari Sanggau)SANGGAU – radarkalbar.comKEJAKSAAN Negeri (Kejari) Sanggau melaksanakan eksekusi atas putusan Pengadilan Negeri (PN) Sanggau terhadap…

7 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Akun WhatsApp Mengatasnamakan Direktur Utama PDAM Lombok Tengah, Bambang Supratomo – 26/03/2024

Penjelasan : Beredar akun WhatsApp yang mengatasnamakan Direktur Utama Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Ardhia Rinjani (Tiara) Lombok Tengah, Bambang Supratomo. Akun tersebut mengirimi pesan menawarkan untuk mengikuti program acara bonus-bonusan kendaraan mobil…

10 jam lalu