DISKOMINFO

Peninjauan Kesiapan Desa Digital di Desa Pedalaman


Kamis, 26 Januari 2023, Sebagai unit terkecil yang ada di pemerintahan, desa dapat mendukung terciptanya kota pintar atau smart city . Transformasi digital pada desa dinilai dapat membantu mewujudkan pemerintahan yang pintar. Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sanggau sebagai penanggungjawab urusan komunikasi dan informatika melakukan kunjungan ke Kantor Desa Pedalaman Kecamatan Tayan Hilir untuk melihat kesiapan pemerintahan desa dalam hal layanan-layanan pemerintahan secara online. Dimana pada era sekarang tata pemerintahan ataupun sistem informasi yang kini perlu ditingkatkan atau dibangun dengan memanfaatkan TIK, sehingga dapat dilakukan dan dimonitor secara online.

Kantor Desa Pedalaman telah menggunakan aplikasi khusus pemerintahan desa untuk melayani masyarakat. Sistem ini telah diterapkan selama 2 tahun terakhir. Dinas Komunikasi dan Informatika sangat mengapresiasi pemanfaatan aplikasi tersebut yang sangat membantu masyarakat dalam mengurus surat kependudukan yang diperlukan. Desa juga telah memiliki website yang memberikan informasi terkait potensi desa, georafis, berita dan data-data lainnya yang diupdate secara berkala. Kesiapan desa pedalaman sebagai desa digital akan terus dilengkapi dan disempurnakan agar dapat menjadi contoh untuk desa lainnya.