Categories: Dinkes

Komitmen Tingkatkan Kualitas Pelayanan Dinkes Sanggau Gelar Forum Konsultasi Publik – Dinas Kesehatan


dinkes.sanggau.go.id – OPD Pemerintah Daerah Kabupaten Sanggau, Perwakilan Organisasi Masyarakat, Organisasi Pemuda, PSDKU Polnep Sanggau, Media Massa, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Asosiasi Profesi, UPT Dinas Kesehatan, Perwakilan Industri Rumah Tangga Pangan, Rumah Makan, dan Perwakilan Klinik Kesehatan mengikuti forum konsultasi publik yang digelar Dinas Kesehatan Kabupaten Sanggau di Aula hotel Harvey, Selasa 20 Desember 2022.
Sekretaris Dinkes Sanggau, H. M. Saleh S., S.Sos mengatakan forum konsultasi publik ini bertujuan menampung keluhan masyarakat terkait pelayanan Publik Dinas Kesehatan dan Jejaringnya, seperti Puskesmas dan Rumah Sakit di Sanggau.

“Dengan adanya kegiatan seperti ini, keluhan-keluhan masyarakat terhadap pelayan publik yang dilaksanakan, baik di Dinas Kesehatan, maupun Puskesmas dan Rumah Sakit dapat kami tampung, untuk jadi bahan perbaikan kedepannya,” kata H. M. Saleh  sapaan akrabnya.
H.M. Saleh mengungkapkan bahwa forum konsultasi publik ini sudah digelar selama dua tahun dimulai dari tahun 2021 hingga 2022

“Ini akan rutin kami laksanakan hingga tahun-tahun berikutnya, supaya pelayanan publik yang dilaksanakan khususnya di Dinas Kesehatan, Puskesmas maupun di Rumah Sakit dapat semakin meningkat kualitasnya,” ujarnya berharap.
Tidak hanya melalui forum konsultasi publik ini, saran dan masukan masyarakat, menurut H.M. Saleh juga bisa disampaikan melalui surat maupun melalui pesan WhatsApp.

“Bisa saja kirim surat langsung ke Dinas dan WhatAap pegawai Dinas Kesehatan,” terangnya.
H.M. Saleh pun berharap, pelayanan di Dinas Kesehatan, Puskesmas dan Rumah Sakit di Sanggau kedepannya bisa lebih ke kedepannya melayani masyarakat secara optimal.

“Terwujudnya pelayanan yang baik, cepat dan sesuai harapan masyarakat ingin kami penuhi. Melalui forum inilah kita ketahui apa-apa yang perlu kita perbaiki” pungkasnya.


Bagikan

Berita Terbaru

  • Laporan Hoax

[HOAKS] Video Gunung Semeru Meletus pada Hari Raya Lebaran Ketiga hingga Telan Korban Jiwa -17/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah unggahan video berdurasi 4 menit 56 detik di platform YouTube yang mengeklaim bahwa pada hari raya Lebaran ketiga Gunung Semeru yang berlokasi di Provinsi Jawa Timur meletus hingga menelan korban jiwa.…

18 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Video Sebuah Terowongan Bawah Laut Mengalami Kebocoran – 17/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah video di media sosial TikTok yang memperlihatkan adanya kebocoran air yang cukup deras di sebuah dinding terowongan yang diduga adalah terowongan bawah laut. Dalam unggahan video tersebut juga terdengar suara teriakan…

18 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Pengambilan Bansos THR dengan KTP di ATM – 17/04/2024

Penjelasan : Beredar unggahan di media sosial Twitter/X sebuah video memperlihatkan seseorang mengambil uang dari mesin anjungan tunai mandiri (ATM) menggunakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dilengkapi narasi narasi yang mengeklaim bahwa pengambilan dana bantuan sosial…

18 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Video Tentara Merah Cina Berdatangan Setiap Jam ke Indonesia Mulai 1 April 2024 – 17/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah unggahan video di media sosial Facebook yang mengeklaim ratusan Tentara Merah Cina memasuki Indonesia setiap jam secara bertahap melalui suatu bandara. Unggahan video tersebut dilengkapi dengan narasi "1 April 2024 tentara-tentara…

18 jam lalu