Categories: Diskominfo

Buka Bimtek Sijabri, Sekda Sanggau Berharap Aplikasi Dapat Membantu Proses Penyusunan Anjab dan ABK Di Sanggau


SANGGAU – Bupati Sanggau Paolus Hadi, S.IP., M.Si diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau Ir. Kukuh Triyatmaka, MM membuka Sosialisasi Anjab-ABK dan Bimtek Sistem Informasi Jabatan Provinsi Riau-Sanggau (Sijabri) yang dilaksanakan di Aula Hotel Ganden Palace. Senin, 12 Desember 2022.


Kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut dari kerjasama pemerintahan, dimana Bupati Sanggau telah menandatangani kesepatan bersama dengan Gubernur Provinsi Riau pada tanggal 15 november 2022 yang lalu di Pekanbaru dan telah tertuang dalam Dokumen Kerja Sama Antar Daerah dengan Nomor: 415.4/313/KPP/2022 dan nomor: 42/KSB/XI/2022 Tertanggal 15 november 2022.

Dalam Sambutannya Sekda Sanggau menyampaikan bahwa penyusunan Anjab ABK merupakan PR kita bersama dalam setiap proses penyusunannya.
“Penyusunan Anjab dan ABK adalah proses yang cukup rumit dan kompleks yang jika dilaksanakan secara manual maka akan membutuhkan waktu, tenaga dan biaya yang cukup besar untuk menyelesaikannya,” pungkas Sekda Sanggau.

“Oleh karena itu kita membutuhkan sebuah Sistem Informasi yang memudahkan kita dalam menyusun Anjab dan ABK karena hasil pengolahan data Anjab dan ABK menjadi dokumen yang cukup penting dan strategis dalam penyusunan informasi organisasi,” sambung Kukuh.


Selanjutnya Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau berpesan kepada Admin untuk mengikuti kegiatan tersebut dengan serius dan maksimal.
“Kepada tenaga admin pada semua perangkat daerah saya berharap dapat melaksanakan dan mengikuti kegiatan ini secara maksimal”, ucap Sekda Sanggau.

Di Akhir sambutnnya Sekda Sanggau menyampaikan selamat datang kepada narasumber dari Provinsi Riau.
“Kepada narasumber dari Provinsi Riau, baik Inovator maupun Programmer saya berharap dapat kiranya memberikan semangat, mengajar, membimbing dan melatih seluruh admin aplikasi Sijabri di kabupaten saggau ini,” ujar Kukuh menutup sambutannya.


Bagikan

Berita Terbaru

  • Diskominfo

Pemkab Sanggau Laksanakan Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII

//DISKOMINFO-SANGGAU// SANGGAU – Pemerintah Kabupaten Sanggau melaksanakan upacara peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII, dengan mengusung tema: “Otonomi Daerah Berkelanjutan Menuju Ekonomi Hijau dan Lingkungan Yang Sehat”. Upacara dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau, Ir. Kukuh…

7 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Iklan Ajakan Mendaftar Paylater BCA dan Upgrade Kartu Kredit BCA – 24/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah iklan di media sosial Instagram yang mengiklankan ajakan mendaftar payla?er Bank Central Asia (BCA) dan upgrade kartu kredit BCA. Akun-akun yang beredar tersebut menggunakan nama dan logo dari BCA. Dilansir dari…

9 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Pemerintah Indonesia Setuju Lakukan Normalisasi Hubungan dengan Israel pada April 2024 – 24/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah unggahan di media sosial Instagram yang mengatakan adanya proses normalisasi hubungan bilateral antar pemerintah Indonesia dengan Israel. Dalam keteranganya disebutkan bahwa media-media Israel menyatakan Pemerintah Indonesia setuju untuk membangun hubungan diplomatik…

9 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Rumah di Kampung Ponton, Kota Palangkaraya Dibakar – 24/04/2024

Penjelasan : Beredar informasi yang mengeklaim kebakaran rumah di kawasan permukiman Kampung Ponton, Kota Palangkaraya. Adapun rumah yang terbakar tersebut sengaja dibakar oleh oknum tak bertanggung jawab. Faktanya, informasi yang mengeklaim kebakaran rumah di kawasan…

9 jam lalu