Categories: Antaranews

Seorang pecandu dikirim BNNK Sanggau untuk rehabilitasi



Sanggau (ANTARA) – Kepala Seksi (Kasi) Rehabilitasi BNNK Sanggau, Hery Ariandi, mengatakan pihaknya  mengirim seorang pecandu berinisial EA untuk jalani rehabilitasi  di yayasan Geratak.

“Jadi untuk waktu pengantaran yang bersangkutan pada Senin (28/11), ditujukan ke Yayasan Geratak, bertempat di Kecamatan Sejangkung, Kabupaten Sambas yang menjadi pilihan pihak keluarga,” ujar Hery di Sanggau, Rabu.

Menurut Hery, pada Nopember 2022, residen rehabilitasi rawat inap berjumlah  delapan  orang. Sementara, residen rehabilitasi rawat jalan berjumlah 28 orang.

“Pintu BNNK Sanggau selalu terbuka lebar bagi masyarakat Kabupaten Sanggau khususnya yang ingin mendapatkan layanan rehabilitasi narkoba,” ucapnya.

Sementara terpisah, Kepala BNNK Sanggau, Rudolf Manimbun, ST,MM membenarkan adanya seorang yang menjalani rehabilitasi tersebut.

” Untuk pemilihan tempat tujuan rehabilitasi itu adalah menjadi hak nya keluarga residen. Kami hanya memberikan saran dan masukan saja ke pihak keluarga terkait program layanan rehabilitasi yang terbaik bagi si pecandu,” ungkapnya.




Bagikan

Berita Terbaru

  • Laporan Hoax

[HOAKS] Surat Teguran Hak Cipta dan Lisensi oleh Wahana Music Indonesia – 25/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah lampiran surat yang dikirim melalui email mengatasnamakan Wahana Musik Indonesia (WAMI). Klaim dalam lampiran surat disebutkan jika pihak WAMI meminta kepada sejumlah pihak untuk melakukan pembayaran Rp750 ribu, sebagai bentuk pembayaran…

58 menit lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Uang Hilang di Rekening BRI Ternyata Digunakan untuk Serangan Bansos Terkait Pemilu – 25/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah video di platform TikTok yang menyebut bahwa adanya kejadian nasabah Bank Rakyat Indonesia (BRI) yang kehilangan uang merupakan efek dari pemilihan umum (pemilu) yang membutuhkan uang untuk serangan-serangan bansos dan juga…

59 menit lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Spesimen Surat Suara Bakal Calon Gubernur Jawa Timur – 25/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah unggahan di platform TikTok yang mengeklaim adanya spesimen surat suara kandidat bakal calon gubernur dan calon wakil gubernur Jawa Timur tahun 2024. Adapun dalam unggahan tersebut Kho?fah Indar Parawansa berpasangan bersama…

1 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Video Gas LPG Ukuran 3 Kg yang Berisikan Air – 25/04/2024

Penjelasan : Beredar di media sosial Facebook unggahan video yang memperlihatkan tabung gas LPG ukuran 3 kg diletakan dengan posisi terbalik dan mengeluarkan air. Video tersebut dilengkapi narasi yang mengeklaim bahwa tabung gas LPG 3…

1 jam lalu