Categories: Diskominfo

Pemkab Sanggau Raih Penghargaan WTP Kedelapan Kali, Bupati Sanggau: Ini Kerja Keras Semua Pihak


//DISKOMINFO – SANGGAU//

PONTIANAK – “Hari ini kita baru saja menerima penghargaan WTP, dan kita sudah 8 kali mendapat WTP ini,” kata Bupati Sanggau Paolus Hadi.

Hal tersebut disampaikannya usai menerima penghargaan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2021, Lingkup Provinsi Kalimantan Barat di Balai Petitih Kantor Gubernur Kalbar. Kamis (20/10/2022).

Orang nomor satu di Bumi Daranante ini menuturkan bahwa, WTP ini adalah hasil kerja keras banyak pihak.

“Puji Tuhan, ini kerja keras semua pihak, serta Sekda dan BPKAD yang selalu mengawal pemeriksaan dan pelaporan,” ujarnya.

Bupati Sanggau dua periode ini juga berkomitmen mempertahankan prestasi ini hingga sampai masa jabatannya berakhir.

“Ini sudah delapan kali berturut-turut, minimal kita harus bisa sampai sepuluh kali. Selanjutnya WTP terus” harapnya.

Dimomen yang sama, Kepala BPKAD Kabupaten Sanggau, Silvestra Dayana Simbolon menyampaikan Kabupaten Sanggau sudah sembilan kali mendapat predikat WTP.

“WTP yang diterima berturut-turut sudah delapan kali, termasuk yang diterima hari ini. Sebelumnya juga pernah WTP dan itu pertama kali, tahun 2005. Jadi totalnya sudah sembilan kali,” ujar Dayana.

Penghargaan WTP tersebut diserahkan langsung oleh Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji bersama Kakanwil DJPb Kalbar, Imik Eko Putro yang juga menyerahkan penghargaan atas capaian WTP minimal lima kali berturut-turut.


Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

Kendati Belum Ada Kasus Rabies, Anggota DPRD Sanggau Imbau Masyarakat Tetap Waspada

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU- Wakil Ketua Komisi II DPRD Sanggau Yuvenalis Krismono mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sanggau agar tetap waspada, kendati belum ada kasus gigitan hewan penular rabies di Kabupaten Sanggau. "Meskipun belum ada yang terindikasi…

11 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Cegah Rabies, PJ Bupati Sanggau Ingatkan Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Untuk mencegah, mengendalikan, dan menanggulangi rabies, Pj Bupati Sanggau Suherman, menginstruksikan kepada instansi terkait di lingkungan Pemkab Sanggau untuk menyiapkan virus anti rabies atau var yang disebar di semua Kecamatan terkhusus di…

11 jam lalu
  • Radar Kalbar

Peduli Kesusahan Sesama, Bang Zul Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Semuntai – Radar Kalbar

FOTO : Calon legislatif (caleg) Kabupaten Sanggau terpilih, Zulkarnain saat menyerahkan bantuannya untuk H. Dolek merupakan korban rumah terbakar, diterima secara simbolis Kepala Desa Semuntai, Nuryadin, pada Kamis (2/5/2024).Sery Tayan – radarkalbar.comSANGGAU – Sebuah rumah…

12 jam lalu
  • Polres Sanggau

Melalui Kegiatan Tatap Muka, Bripka Adi Satria Ajak Warga Desa Menyabo Jaga Kamtibmas

Polres Sanggau - Dalam upaya menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Tayan Hulu Bripka Adi Satria melaksanakan kegiatan tatap muka dengan warga binaannya di Desa Menyabo Kecamatan Tayan Hulu Kabupaten Sanggau.Tujuan dari kegiatan ini tidak hanya…

19 jam lalu