Categories: Diskominfo

Lantik Pimpinan BASNAS Kabupaten Sanggau, Paolus Hadi: Jalankan Organisasi Dengan Transparan Dan Lakukan Inovasi-Inovasi


Bupati Sanggau Paolus Hadi ucapkan selamat bertugas kepada pimpinan BAZNAS yang baru dilantik. Ia juga berpesan kepada pimpinan BAZNAS agar bekerja dengan jujur serta berinovasi.

“Dan libatkan semua elemen masyarakat utamanya ormas Islam, pengurus masjid dan mushola, agar potensi zakat dan peruntukannya bisa maksimal dan tepat sasaran,” katanya usai melantik lima pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Sanggau periode 2022-2027 di Aula Kantor Bupati Sanggau, Kalbar, Selasa sore (13/9/22).

Selain itu, orang nomor satu di Bumi Daranante itu juga berpesan kepada pimpinan Baznas agar bangun kepercayaan umat supaya mereka mau berzakat di BAZNAS.


“Jalankan organisasi dengan transparan, lakukan inovasi-inovasi, apalagi sekarang ini eranya digital, manfaatkan itu sehingga muzakki tidak lagi mesti datang ke BAZNAS untuk berzakat, cukup pencet handphone sudah terkirim nominalnya,” jelasnya.

“Dan yang terpenting adalah kepercayaan masyarakat, ” sambungnya singkat.

Pria yang akrab disapa PH ini juga menjelaskan, Kabupaten Sanggau memiliki potensi zakat yang cukup besar. Hal itu dilihat dari jumlah umat muslim yang mencapai 35 persen dari keseluruhan penduduk Sanggau.

Kepada pengurus yang lama, Bupati Sanggau dua periode ini mengucapkan terimakasih atas pengabdiannya di BAZNAS. Yang sudah baik yang dilakukan pimpinan sebelumnya itu diteruskan, dan kepada pimpinan yang baru, Ikuti perkembangan BAZNAS secara nasional.

“Dan ikuti juga perkembangan BAZNAS di Kabupaten lain yang sudah maju yang mungkin berkembang pemikirannya,” tuturnya.


Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

Kalbar Populer Hari Ini: Dampak Gempa 3.2 SR di Sanggau, Lansia Ditemukan Meninggal di Sungai Duri

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KALBAR - Berikut berita Kalbar Populer hari ini Kamis 9 Mei 2024 dimulai dari Dampak Gempa 3,2 SR di Sanggau Diduga Akibatkan Dinding Rumah Warga Retak. Kedua, SAR Gabungan Temukan Lay Nam Ng Tak Bernyawa…

4 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Dampak Gempa 3,2 SR di Sanggau Diduga Akibatkan Dinding Rumah Warga Retak

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Plt Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sanggau Budi Darmawan mengatakan bahwa dampak dari Gempa dengan kekuatan 3.2 Skala Richter di beberapa wilayah di Kecamatan Sekayam dan Kecamatan Noyan diduga mengakibatkan dinding rumah warga retak.…

8 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Hari yang Sama, Yansen Akun Effendy Kembalikan Berkas Pendaftaran di PKB dan Nasdem Sanggau

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Mantan Bupati Sanggau periode 2003-2008 Yansen Akun Effendy mengembalikan formulir pendaftaran sebagai bakal calon (Bacalon) Bupati Sanggau pada pilkada serentak 2024 ke DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Sanggau dan DPD Partai NasDem Sanggau, Kalimantan Barat, Rabu…

8 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Ketua DAD Sanggau Serahkan Bantuan ke Warga Terdampak Kebakaran di Desa Pusat Damai

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Sanggau, Yohanes Ontot menyerahkan bantuan sembako kepada korban terdampak kebakaran di Desa Pusat Damai, Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat melalui Posko musibah kebakaran, Selasa 7 Mei 2024 sore. "Bantuan…

8 jam lalu