Categories: Kalimantan Today

Harga Beras, Bawang Merah dan Bawang Putih di Pasar Tradisonal Sanggau Mulai Naik – Kalimantan Today


Foto—Kapolsek Kapuas IPTU. Heri Triyana saat mengecek harga sembako dan kebutuhan pangan lainnya di sejumlah toko kelontong dan pasar tradisonal di Kota Sanggau, Selasa (06/09/2022)–ist

 

KALIMANTAN TODAY, SANGGAU. Pasca diumumkannya kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) oleh pemerintah, harga sejumlah kebutuhan pokok di pasar tradisional pun mulai merangkak naik.

Hal itu diketahui setelah Polsek Kapuas didampingi perwakilan Kecamatan Kapuas serta perwakilan Danramil Kapuas menggelar pengecekan dan monitoring harga-harga sembilan bahan pokok (sembako) dan kebutuhan masyarakat lainnya, Selasa (06/09/2022).

Kapolsek Kapuas, Iptu Heri Triyana menyampaikan, pengecekan sembako dan kebutuhan pangan lainnya dilakukan disejumlah pasar tradisional serta beberapa toko kelontong di wilayah Kecamatan Kapuas.

“Dari pengecekan kami tadi, harga sembako seperti beras, bawang putih dan bawang merah mulai naik. Kenaikan itu kemungkinan disebabkan bertambahnya biaya transportasi sembako dan kebutuhan pangan akibat kenaikan BBM. Untuk sembako dan kebutuhan pangan yang lain masih relatif normal,” ujar Kapolsek.

Kapolsek menyebut, pengecekan dan monitoring yang dilakukan petugas untuk memastikan harga sembako dan kebutuhan pangan lainnya di pasar tradisional dan toko yang ada di Kecamatan Kapuas masih stabil dan normal.

“Kami mengimbau masyarakat tidak perlu panik dan tetap tenang, karena ketersediaan sembako dan pangan lainnya tetap tersedia,” terangnya. (ram)


Bagikan

Berita Terbaru

  • Radar Kalbar

Kejari Sanggau dan Tim Pidsus BPA Kejagung Sita Aset Terdakwa Tindak Pidana Perpajakan – Radar Kalbar

FOTO : Tim Kejari Sanggau dan Tim Pidsus BPA Kejagung saat mengeksekusi aset terdakwa JP pada beberapa lokasi (dok Kejari Sanggau)SANGGAU – radarkalbar.comKEJAKSAAN Negeri (Kejari) Sanggau melaksanakan eksekusi atas putusan Pengadilan Negeri (PN) Sanggau terhadap…

5 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Akun WhatsApp Mengatasnamakan Direktur Utama PDAM Lombok Tengah, Bambang Supratomo – 26/03/2024

Penjelasan : Beredar akun WhatsApp yang mengatasnamakan Direktur Utama Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Ardhia Rinjani (Tiara) Lombok Tengah, Bambang Supratomo. Akun tersebut mengirimi pesan menawarkan untuk mengikuti program acara bonus-bonusan kendaraan mobil…

8 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] CNN: Mahkamah Konstitusi Tolak Gugatan Soal Pernikahan Beda Dimensi – 26/03/2024

Penjelasan : Beredar sebuah unggahan video di sosial media TikTok yang menunjukkan tangkapan layar berita CNN Indonesia yang memberitakan bahwa Mahkamah Konstitusi (MK) tolak gugatan soal pernikahan beda dimensi. Terlihat dalam tangkapan layar tersebut Anwar…

8 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] NASA Berencana Semprotkan Partikel Es ke Atmosfer untuk Kurangi Dampak Perubahan Iklim – 26/03/2024

Penjelasan : Beredar unggahan di media sosial Facebook yang mengeklaim bahwa The National Aeronautics and Space Administration (NASA) atau yang dikenal sebagai Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat akan menyemprotkan 2 ton partikel es di…

9 jam lalu