Categories: Diskominfo

Wabup Yohanes Ontot Hadir Misa Krisma Di Paroki Tayan Hilir


SANGGAU – Wakil Bupati Drs. Yohanes Ontot, M. Si Menghadiri Misa dan Krisma di Gereja Katolik Santo Petrus Kanisius Paroki Tayan Hilir. Minggu, 07 Juli 2022.
Sebanyak 107 umat menerima Krisma di Paroki Tayan Hilir tersebut yang diurapi langsung oleh Uskup Keuskupan Sanggau Mgr. Julius Mencuccini, CP.

Pada Kesempatan itu Wakil Bupati Sanggau mengajak umat untuk terus Bersatu dan tetap menjaga keimanannya.
“Hari ini saya lihat memang umat di sini ramai, ini merupakan hal positif dimana umat tetap bersatu dan menjaga keimanannya. Semoga hal ini tetap berlanjut sehingga keimanan umat di Paroki Tayan Hilir ini tetap berkembang,” ujar Yohanes Ontot.


Wakil Bupati Dua Periode itu juga mengatakan kepada umat agar mendukung dan mendoakan Uskup Sanggau.
“Tempat ini memiliki sejarah tersendiri bagi Mgr. Julius karena ia juga pernah membina paroki ini, umat dukung terus bapak uskup kita agar ia sehat dan undang lagi tahun depan untuk ulang tahun emas imamat pak Uskup nanti,” ajak Yohanes Ontot.

Ia kemudian berpesan kepada para umat yang menerima Krisma agar dapat hidup dengan baik dan menunjukan seorang Katolik yang beriman.
“Saya harap agar kalian menjalani hidup dengan baik, mampu menunjukan dirinya sebagai orang yang beriman, karena baik buruknya seseorang itu yang dilihat adalah bagaimana ia menjalani hidupnya sehari-hari, mulai dari tingkah laku dan perbuatan yang terpenting sebagai seorang yang beriman supaya takut akan Tuhan,” pesan Yohanes Ontot.

Yohanes Ontot diakhir sambutannya mengatakan bahwa program pemerintah daerah yakni Berbudaya dan Beriman sangat baik dan harus dilanjutkan.
“Di masa pemerintahan kami pemerintah bersama para pemimpin agama terus melakukan pembinaan kepada setiap umat beragama yang ada di Kabupaten Sanggau, ini hal yang baik dan harus tetap dilanjutkan,” pesan orang nomor dua di Kabupaten Sanggau.


Bagikan

Berita Terbaru

  • Laporan Hoax

[HOAKS] Video Gunung Semeru Meletus pada Hari Raya Lebaran Ketiga hingga Telan Korban Jiwa -17/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah unggahan video berdurasi 4 menit 56 detik di platform YouTube yang mengeklaim bahwa pada hari raya Lebaran ketiga Gunung Semeru yang berlokasi di Provinsi Jawa Timur meletus hingga menelan korban jiwa.…

1 hari lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Video Sebuah Terowongan Bawah Laut Mengalami Kebocoran – 17/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah video di media sosial TikTok yang memperlihatkan adanya kebocoran air yang cukup deras di sebuah dinding terowongan yang diduga adalah terowongan bawah laut. Dalam unggahan video tersebut juga terdengar suara teriakan…

1 hari lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Pengambilan Bansos THR dengan KTP di ATM – 17/04/2024

Penjelasan : Beredar unggahan di media sosial Twitter/X sebuah video memperlihatkan seseorang mengambil uang dari mesin anjungan tunai mandiri (ATM) menggunakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dilengkapi narasi narasi yang mengeklaim bahwa pengambilan dana bantuan sosial…

1 hari lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Video Tentara Merah Cina Berdatangan Setiap Jam ke Indonesia Mulai 1 April 2024 – 17/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah unggahan video di media sosial Facebook yang mengeklaim ratusan Tentara Merah Cina memasuki Indonesia setiap jam secara bertahap melalui suatu bandara. Unggahan video tersebut dilengkapi dengan narasi "1 April 2024 tentara-tentara…

1 hari lalu