Categories: Antaranews

Disporapar Bengkayang rekomendasikan dua pantai patut dikunjungi saat libur



Pontianak (ANTARA) – Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat, merekomendasikan dua destinasi wisata pantai yang patut dikunjungi selama liburan Lebaran 2022.

“Dua destinasi ini menjadi obyek wisata unggulan daerah dan memang selalu ramai dikunjungi bukan hanya wisatawan lokal namun sudah dari penjuru Kalbar dan luar,” ujar Kadisporapar Bengkayang Made Putra Negara saat dihubungi di Bengkayang, Rabu.

Kedua destinasi wisata pantai Bengkayang patut dikunjungi tersebut adalah Pantai Samudra Indah dan Pantai Kura-Kura.

Pantai Samudra Indah memiliki pantai dengan pasir putih sangat cocok bagi keluarga atau wisatawan yang datang dalam kelompok besar. Lokasinya yang luas dan bersih menarik untuk berbagai kegiatan outbound atau alam terbuka.

Di beberapa tempat juga jumpai batu-batu berukuran besar yang memberikan nilai tambah terutama bagi yang suka berswafoto.

Sementara itu, Pantai Kura-Kura yang dikelola oleh kelompok masyarakat setempat, merupakan salah satu destinasi pantai dengan pasir putih dan alam yang dibiarkan natural.

Destinasi tersebut juga disediakan sejumlah pondok untuk bersantai bersama keluarga atau orang terdekat sembari menikmati hidangan yang bisa dipesan di kedai yang ada.

Selain itu, kedua pantai tersebut dari sisi akses jalan sangat dekat dan mudah dikunjungi. Jaraknya dari jalan raya sangat lah dekat hanya butuh sekitar 10 menit saja masuk ke lokasi. Pada momen hari libur termasuk Lebaran kali ini, destinasi kedua pantai tersebut cukup ramai dikunjungi wisatawan.




Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

Cegah Penyakit Rabies, Disbunnak Sanggau Vaksinasi Ratusan Hewan

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunnak) Kabupaten Sanggau melaksanakan vaksin hewan di Desa Bantai, Kecamatan Bonti, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Kamis 2 Mei 2024."Jumlah populasi hewan kesayangan tercatat (anjing dan kucing serta kera)…

13 jam lalu
  • Polres Sanggau

Bhabinkamtibmas Polsek Toba Ajak Warga Jaga Keamanan Lingkuangan

Polres Sanggau - Bhabinkamtibmas Polsek Toba Bripka Gusti Harbai Amri melakukan kegiatan sambang di Desa Kampung Baru Kecamatan Toba Kabupaten Sanggau.Kegiatan ini menjadi bagian penting dalam membangun sinergitas dan kemitraan antara anggota Polri dan masyarakat.Bripka Gusti Harbai…

20 jam lalu
  • Polres Sanggau

Bhabinkamtibmas Polsek Jangkang Sampaikan Pesan Kamtibmas kepada Warga

Polres Sanggau - Bhabinkamtibmas Polsek Jangkang Polres Sanggau Polda Kalbar Brigpol Yosef Jono melaksanakan kegiatan sambang ke Masyarakat di Desa Semirau Kecamatan Jangkang Kabupaten Sanggau.Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas tidak hanya mendekatkan diri kepada warga, tetapi juga menyampaikan…

20 jam lalu
  • Polres Sanggau

Penyerahan Bantuan Sembako kepada Korban Kebakaran oleh Ketua Bhayangkari Ranting Parindu

Polres Sanggau - Bertempat di Kantor Desa Pusat Damai Kec Parindu Kab. Sanggau telah dilaksanakan kegiatan Penyerahan Bantuan Sembako kepada Korban Kebakaran oleh Ketua Bhayangkari Ranting Parindu Ny. Monica Hutajulu.Kegiatan diikuti Kapolsek Parindu Ipda Pintor Hutajulu, Anggota…

20 jam lalu