Categories: Antaranews

Bupati Kayong Utara gelar silaturahmi Ramadhan di Desa Podorukun



Kayong Utara (ANTARA) – Bupati Kayong Utara, Citra Duani didampingi Istri Hj. Yayuk Winarti melakukan kunjungan kerja dalam rangka silaturahmi Ramadhan bersama masyarakat Desa Podorukun, bertempat di Masjid Al-Mukaromah, Seponti Jaya, Sabtu (16/4).

Dalam kegiatan tersebut, dihadiri Camat Seponti Jaya, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait serta tokoh masyarakat Desa Podorukun.

Pada kesempatan yang sama, Bupati Citra menyampaikan kunjungan kerja di bulan suci Ramadhan ini merupakan momentum dalam mempererat silaturahmi antara pemerintah daerah dengan masyarakat.

“Dengan silaturahmi ini, mari kita pererat dalam menjalin kerja sama serta bahu membahu dalam mensukseskan program pemerintah,” kata Bupati Citra.

Selain itu, melalui momentum silaturahmi itu, Bupati Citra mengajak masyarakat untuk ikut serta dalam percepatan pembangunan di Kabupaten Kayong Utara.

“Momen ini juga sebagai sosialisasi program percepatan pembangunan di Kabupaten Kayong Utara. Untuk itu, mari ikut berpartisipasi dalam pembangunan untuk memajukan daerah kita, karena pemerintah daerah perlu partisipasi masyarakat,” kata Bupati Citra.

Bupati Citra juga mengatakan pemerintah daerah terus mendorong pembangunan dan perbaikan akses transportasi bagi masyarakat Kecamatan Seponti Jaya.

“Dengan pembangunan akses transportasi yang baik maka ekonomi masyarakat akan terus tumbuh terutama bagi masyarakat yang bergerak sektor pertanian seperti di Desa Podorukun ini, dan ini merupakan komitmen kami dalam mewujudkan pembangunan yang adil dan merata,” papar Bupati Citra.

Sementara itu, disela kegiatan, secara simbolis Bupati Citra menyerahkan bantuan berupa kipas angin dan sajadah untuk Masjid Al-Mukaromah.

Baca juga: Jamaah pengajian Muslimat Al Hidayah Setegar beri santunan anak yatim

Baca juga: Kabupaten Kayong Utara bentuk Panitia Pilkades Serentak 2022

Baca juga: Bupati Citra usulkan pembangunan jalan di Musrenbang




Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

Kendati Belum Ada Kasus Rabies, Anggota DPRD Sanggau Imbau Masyarakat Tetap Waspada

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU- Wakil Ketua Komisi II DPRD Sanggau Yuvenalis Krismono mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sanggau agar tetap waspada, kendati belum ada kasus gigitan hewan penular rabies di Kabupaten Sanggau. "Meskipun belum ada yang terindikasi…

3 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Cegah Rabies, PJ Bupati Sanggau Ingatkan Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Untuk mencegah, mengendalikan, dan menanggulangi rabies, Pj Bupati Sanggau Suherman, menginstruksikan kepada instansi terkait di lingkungan Pemkab Sanggau untuk menyiapkan virus anti rabies atau var yang disebar di semua Kecamatan terkhusus di…

3 jam lalu
  • Radar Kalbar

Peduli Kesusahan Sesama, Bang Zul Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Semuntai – Radar Kalbar

FOTO : Calon legislatif (caleg) Kabupaten Sanggau terpilih, Zulkarnain saat menyerahkan bantuannya untuk H. Dolek merupakan korban rumah terbakar, diterima secara simbolis Kepala Desa Semuntai, Nuryadin, pada Kamis (2/5/2024).Sery Tayan – radarkalbar.comSANGGAU – Sebuah rumah…

5 jam lalu
  • Polres Sanggau

Melalui Kegiatan Tatap Muka, Bripka Adi Satria Ajak Warga Desa Menyabo Jaga Kamtibmas

Polres Sanggau - Dalam upaya menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Tayan Hulu Bripka Adi Satria melaksanakan kegiatan tatap muka dengan warga binaannya di Desa Menyabo Kecamatan Tayan Hulu Kabupaten Sanggau.Tujuan dari kegiatan ini tidak hanya…

11 jam lalu