Categories: Antaranews

Edi Kamtono pastikan stok bahan pokok cukup



Pontianak (ANTARA) – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono memastikan stok bahan kebutuhan pokok di pasar-pasar tradisional tersedia dalam kondisi cukup, termasuk komoditas minyak goreng.

“Untuk ketersediaan minyak goreng juga tidak seperti beberapa waktu lalu karena barangnya juga telah ada dan ditambah yang premium juga tersedia banyak di pasaran,” katanya usai meninjau sejumlah gudang dan agen tempat penyimpanan sembako di kota itu, Senin.

Menurut dia, meski ketersediaan bahan pokok mencukupi, ada beberapa di antaranya mengalami kenaikan harga tetapi masih dalam batas wajar karena saat Ramadhan kebutuhan masyarakat meningkat.

Dia juga menambahkan, meski terjadi kenaikan harga, namun ketersediaan komoditas tersebut masih banyak di pasaran.

“Kami akan terus melakukan pemantauan terhadap ketersediaan pangan maupun harga di pasaran, terutama bahan-bahan pokok utama,” ujarnya.

Edi memastikan tingkat inflasi di Kota Pontianak masih dalam angka yang seimbang.

Menurut dia, beberapa upaya telah dilakukan Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Pontianak guna mengendalikan inflasi, seperti peninjauan stok pangan di gudang dan agen serta pengawasan secara ketat harga bahan pokok di pasar.

“Kunci untuk mengendalikan inflasi itu adalah menjaga ketersediaan bahan pokok,” katanya.

Dalam kesempatan itu, dia menambahkan, sepanjang Ramadhan akan terjadi peningkatan kebutuhan, baik itu kebutuhan primer, sekunder maupun tersier.

Hal ini dinilainya sebagai budaya masyarakat Kota Pontianak saat bulan Puasa dan Lebaran, kemudian ditambah mobilitas yang kian tinggi serta warga wilayah sekitar seperti Kabupaten Mempawah dan Kabupaten Kubu Raya yang banyak juga memilih untuk belanja di Kota Pontianak.

“Sudah jadi budaya warga Kota Pontianak, kalau kebutuhan akan makanan itu tinggi. Karena memang kita sadari, Kota Pontianak hampir 75 persen itu Muslim,” ujarnya.




Bagikan

Berita Terbaru

  • Polres Sanggau

Sambang Dialogis Bhabinkamtibmas Polsek Batang Tarang, Warga Diajak Waspada Terhadap Isu Hoaks dan Tetap Jaga Kamtibmas

Polres Sanggau - Bhabinkamtibmas Polsek Batang Tarang Polres Sanggau Polda Kalbar Bipka Ferry Efendi melakukan kunjungan sambang ke warga Desa Padi Kaye Kecamatan Batang Tarang Kabupaten Sanggau.Dalam kunjungannya, Bhabinkamtibmas memberikan himbauan kepada warga agar tetap menjaga dan…

11 jam lalu
  • Polres Sanggau

Briptu O.M. Sutumorang Ajak Warga Ciptakan Lingkungan Nyaman dan Kondusif

Polres Sanggau - Kegiatan sambang Bhabinkamtibmas Polsek Toba Polres Sanggau Polda Kalbar Briptu O.M. Sutumorang di Desa Teraju Kecamatan Toba menjadi momen penting dalam memperkuat hubungan antara kepolisian dan masyarakat.Dalam kunjungannya, Bhabinkamtibmas memberikan imbauan penting kepada warga…

11 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Cegah Penyakit Rabies, Disbunnak Sanggau Vaksinasi Ratusan Hewan

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunnak) Kabupaten Sanggau melaksanakan vaksin hewan di Desa Bantai, Kecamatan Bonti, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Kamis 2 Mei 2024."Jumlah populasi hewan kesayangan tercatat (anjing dan kucing serta kera)…

1 hari lalu
  • Polres Sanggau

Bhabinkamtibmas Polsek Toba Ajak Warga Jaga Keamanan Lingkuangan

Polres Sanggau - Bhabinkamtibmas Polsek Toba Bripka Gusti Harbai Amri melakukan kegiatan sambang di Desa Kampung Baru Kecamatan Toba Kabupaten Sanggau.Kegiatan ini menjadi bagian penting dalam membangun sinergitas dan kemitraan antara anggota Polri dan masyarakat.Bripka Gusti Harbai…

1 hari lalu