Categories: Antaranews

Bupati Kapuas Hulu imbau semua pihak sukseskan vaksinasi



Kapuas Hulu (ANTARA) – Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan mengimbau kepada semua pihak hingga lapisan masyarakat untuk mendukung dan mensukseskan percepatan vaksinasi dalam rangka memutus mata rantai sebaran COVID-19 terutama menghadapi varian baru Omicron.

“Omicron sudah masuk ke sejumlah daerah di Indonesia, tentu ini harus menjadi perhatian serius salah satunya dengan percepatan vaksinasi,” kata Fransiskus Diaan, disela-sela kegiatan syukuran Hari Pers Nasional, di Putussibau ibu kota Kabupaten Kapuas Hulu, Rabu.

Disampaikan Fransiskus, percepatan vaksinasi saat ini, selain untuk masyarakat umum juga diprioritaskan bagi lanjut usia dan anak usia 6 tahun hingga 11 tahun.

Menurut dia, vaksinasi sangat penting untuk meningkatkan kekebalan tubuh terhadap sebaran COVID-19.

“Yang terpenting juga itu penerapan disiplin protokol kesehatan, karena sebaran varian baru Omicron ini sangat cepat terutama menyerang lansia,” jelas Fransiskus.

Ia juga berpesan kepada para orang tua, untuk mendampingi anaknya dalam pelaksanaan vaksinasi anak.

“Kesadaran masyarakat untuk mengikuti vaksinasi sudah mulai meningkat, saya minta kita bersama-sama mensukseskan vaksinasi itu untuk kebaikan kita semua,” pintanya.

Fransiskus menegaskan vaksin dijamin aman oleh pemerintah dan Majelis Ulama Indonesia, sehingga masyarakat jangan ragu atau pun takut untuk ikut vaksin.




Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

Serentak, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong Laksanakan Operasi Jagratara

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong sebagai unit pelaksana teknis Keimigrasian yang berada di perbatasan melaksanakan operasi Jagratara di Kecamatan Sekayam, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, kemarin. Operasi pengawasan orang asing itu dilaksanakan serentak…

11 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Dari Semua Kasus GHPR di Sanggau, Belum Ada yang Terindikasi Rabies

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Disbunnak Kabupaten Sanggau, Ambius Anton mengatakan bahwa dari 318 kasus gigitan hewan penular rabies (GHPR) di Kabupaten Sanggau belum ada yang terindikasi rabies. "Sampai dengan bulan…

11 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Cok Hendri Ramapon Kembalikan Formulir Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah ke DPC PKB Sanggau

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU- Cok Hendri Ramapon menjadi orang pertama yang mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon kepala daerah (Bacakada) ke sekretariat DPC PKB Sanggau, Kalimantan Barat, Sabtu 4 Mei 2024 siang.  Ditemani beberapa pengurus PKS Kabupaten Sanggau, kedatangan Cok Hendri Ramapon diterima…

18 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Polsek Sekayam Amankan Seorang Diduga Bandar Narkoba di Desa Balai Karangan

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Polsek Sekayam Polres Sanggua Polda Kalbar mengamankan seorang pria berinisial AS (38) warga Gg Pisang Dusun Balai Karangan I Desa Balai Karangan Kecamatan Sekayam Kabupaten Sanggau yang diduga sebagai Bandar Narkoba Giat pengungkapan TP. Narkotika…

18 jam lalu