Categories: Diskominfo

Bunda Literasi, Ny. Arita Apolina: Kenalkan Kepada Anak Sejak Dini Keberadaan Literasi Di Kabupaten Sanggau Melalui Gebyar Membaca


//DISKOMINFO-SGU//

SANGGAU – Bunda Literasi Kabupaten Sanggau, Ny. Arita Apolina, S.Pd, M.Si menjadi role model serta mensosialisasikan dan minat baca ketika mendapat  kunjungan dari Dewan guru dan murid SD Paroki Katedral Sanggau ke Perpustakaan Daerah Kabupaten Sanggau, Senin (14/2/2022).

Kunjungan tersebut akan diprogramkan dengan konsep library tour atau berwisata sambil mengenal Perpustakaan Daerah Kabupaten Sanggau.

Bunda Literasi Kabupaten Sanggau, Ny. Arita Apolina menyampaikan bahwa kegiatan hari ini berkaitan dengan Perpustakaan Daerah Kabupaten Sanggau dimana perpustakaan yang sudah diberikan amanah oleh pemerintah pusat melalui Perpusnas.

“Oleh karena itu, kita siap mendukung upaya-upaya pemerintah bagaimana menggalakan minat baca dari masyarakat, terutama dari anak-anak,” ujar Bunda Literasi Kabupaten Sanggau, Ny. Arita Apolina.

Hal tersebut, lanjut Ny. Arita Apolina merupakan salah satu upaya kita dalam masa pandemi Covid-19 ini, belajar dan terus belajar serta berkarya.

“Kita mengharapkan sejak dini anak-anak kita ini harus mempunyai cita-cita bagaimana untuk berliterasi yang baik, bisa dipandu secara manual maupun melalui media sosial. Oleh karena itu, kita berupaya dari yang sifatnya tradisional menuju hal-hal yang modern, terutama tadi kita ingin mengenalkan kepada anak sejak dini bagaimana keberadaan literasi di Kabupaten Sanggau melalui gebyar membaca,” jelas Ny. Arita Apolina.

Lanjut dikatakan Bunda Literasi bahwa karya itu selalu ada sepanjang masa, perpustakaan adalah tempatnya, tempat kita mengenal semua hal yang berkaitan dengan ilmu pengetahuan apa pun itu bentuknya dan upaya-upaya untuk mendokumentasikan pengetahuan sesuai dengan zamannya.

“Oleh karena itu, saya mengajak anak-anak sejak dini supaya lebih kenal, lebih tahu, lebih dekat tentang fungsi perpustakaan itu sendiri di zaman sekarang. Dulu kita berpikir mungkin perpustakaan itu hanya tempat tumpukan buku-buku saja, tapi sekarang tidak, lebih luas untuk anak-anak zaman sekarang dan akan banyak hal-hal yang menarik yang bisa menambah ilmu pengetahuan mereka (anak-anak),” tuturnya.

Penulis         : Alfian


Bagikan

Berita Terbaru

  • Diskominfo

IGTKI Kabupaten Sanggau Gelar Karnaval Hari Kartini

//DISKOMINFO – SANGGAU// SANGGAU – Ikatan Guru Taman Kanak – Kanak Indonesia (IGTK)I Kabupaten Sanggau menggelar karnaval baju adat dan profesi. Kegiatan berlangsung di Halaman Kantor Bupati Sanggau, Kabupaten Sanggau. Selasa (23/04/2024). Ketua Ikatan Guru…

7 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Surat Undangan Tahapan Seleksi Calon Karyawan BPJS Kesehatan 22-23 April 2024 – 22/04/2024

Penjelasan : Beredar kembali surat undangan tahapan seleksi calon karyawan mengatasnamakan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Dalam surat tersebut calon karyawan diminta untuk hadir ke Jl. Letjend Suprapto Cempaka Putih, Kota Jakarta Pusat pada…

13 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Penawaran Tebus Murah iPhone Mengatasnamakan Puskesmas Kuta Utara – 22/04/2024

Penjelasan : Beredar unggahan informasi di media sosial Instagram resmi milik Puskesmas Kuta Utara terkait penawaran tebus murah ponsel dengan merek iPhone 14 Pro Max 256GB. Dalam unggahan tersebut disebutkan bahwa ponsel tersebut berwarna deep…

13 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Pengajuan Pinjaman Online BNI Melalui TikTok – 22/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah akun yang mengatasnamakan Bank BNI dengan nama akun @pinjaman.bankbni pada platform TikTok. Pada akun tersebut terdapat narasi yang menyebutkan "silahkan hubungi 083867617878".   Dikutip dari situs turnbackhoax.id, akun tersebut bukanlah akun…

13 jam lalu